Asep Ilyas Resmi Daftar Balonbup KBB dari PAN

 


POJOKBANDUNG.com, PADALARANG – Mantan Kepala BKSDM KBB, Asep Ilyas resmi mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Bupati (Balonbup) Kabupaten Bandung Barat pada Pilkada 2024 mendatang.

Hal tersebut ditandai dengan pengembalian berkas Balonbup Bupati KBB ke DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bandung Barat pada Selasa (16/4/2024).

Ia menjelaskan, penyerahan berkas tersebut sebagai bukti keseriusan dirinya dalam mengikuti kontestasi Pilkada KBB pada November 2024 mendatang.

“Saya sudah melaksanakan pengembalian berkas sebagai tanda resmi saya mendaftarkan diri untuk perhelatan di pilkada melalui Partai Amanat Nasional (PAN),” katanya Selasa (16/4/2024).

Ia menambahkan, usai resmi mendaftarkan diri dalam Balonbup KBB tersebut dirinya bakal mengikuti sejumlah tahapan yang nantinya akan dilaksanakan oleh partai.

“Memang kalau harapan saya ingin masuk di perhelatan KBB 1 cuman saya menyadari bahwa saya itu di luar kader partai, di bawah itu yang menentukan hasil tes wawancara dan hasil survei di lapangan,” katanya.

“Tapi bagi saya terlepas saya posisi di KBB 1 maupu KBB 2 itu bukan masalah bagi saya yang penting saya bisa berperan serta dalam melayani masyarakat di jajaran pemerintahan,” sambungnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, sebagai warga Kabupaten Bandung Barat dirinya mengetahui potensi yang dimiliki dan juga persoalan yang ada di KBB.

“Alhamdulillah saya lahir di sebuah kampung Cidadap sekitar 61 tahun ke belakang di Desa Sirnajaya, Kecamatan Gununghalu dan alhamdulillah asli KBB,” katanya.

Ia menegaskan, sebagai warga asli Kabupaten Bandung Barat dirinya optimistis bisa memberikan yang terbaik jika nantinya terpilih pada Pilkada KBB 2024 mendatang.

“Saya selaku masyarakat yang dilahirkan di KBB merasa tertantang. Saya menyadari melalui sebuah kedudukan dapat dijadikan jalan pengabdian ke masyarakat,” katanya. (kro)

Loading...

loading...

Feeds