Jemaah Haji Asal KBB Siap Diberangkatkan

Ilustrasi

Ilustrasi

 


POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Sebanyak 1.181 jemaah haji siap diberangkatkan ke tanah suci Mekkah tahun 2024. Rencananya para jemaah tersebut nantinya berangkat dengan dibagi pada tiga kloter.

Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag KBB, Enjah Sugiarto menjelaskan, jumlah jamaah haji berjumlah yang berangkat melaksanakan ibadah haji sebanyak 1.181 orang jemaah dan 21 orang petugas.

“Jemaah haji di Kabupaten Bandung Barat ini dibagi dalam tiga kelompok terbang dengan dua gelombang pemberangkatan,” katanya.

Ia menambahkan, ketiga kloter tersebut terdiri dari kloter 10 dengan jumlah 440 jamaah, kloter 46 dengan jumlah 440 jamaah dan kloter 54 dengan jumlah 322 jamaah.

“Untuk kloter 10 berangkat pada gelombang pertama yakni tanggal 15 Mei 2024.Semenrara itu, untuk kloter 46 berangkat pada gelombang dua 31 Mei 2024 dan kloter 54 berangkat gelombang dua yakni 4 Juni 2024,” katanya.

“Total jamaah dan petugas 1.202 orang. Mereka dibagi tiga kloter dengan dua gelombang pemberangkatan. Semuanya diberangkatkan dari Pusdikkav Padalarang,” sambungnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya mencatat satu orang menjadi jemaah haji termuda dengan usia 18 tahun bernama Padli Abdullah Zaki asal kecamatan Cipongkor. Sementara itu, jemaah haji tertua berusia 94 tahun atas nama Iman Rakiman, asal Kecamatan Parongpong.

“Kepada calon jemaah haji agar tetap menjaga kebugaran tubuh sebelum berangkat ke tanah suci. Untuk kalangan lansia, misal, disarankan melakukan olahraga ringan tiap pagi seperti berjalan kaki,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, ia mengingatkan agar jemaah haji asal Kabupaten Bandung Barat mempersiapkan diri menghadapi cuaca ekstrem yang tidak biasa seperti Indonesia.

“Dalam menghadapi cuaca ekstrim, kita imbau para jamaah banyak minum air putih, menjaga kesehatan dan pola makan, memperbanyak istirahat, dan bisa mengendalikan diri untuk membatasi kegiatan-kegiatan yang tidak perlu dilakukan di sana,” tandasnya. (kro)

Loading...

loading...

Feeds