Kebakaran Hutan Kabupaten Bandung Tak Berdampak ke Pertanian

pertanian

ilustrasi

POJOKBANDUNG.com, SOREANG-Kebakaran hutan di wilayah Kabupaten Bandung tidak berdampak pada pertanian di sekitarnya. Demikian dikatakan oleh kepala dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten bandung, Tisna Umaran.

“Memang berdekatan dengan perkebunan milik penduduk, tapi tidak sampai mengganggu tanaman pertanian,”tutur Tisna, Jumat (30/10/2015).

Luasnya areal hutan yang terbakar, kata Tisna disebabkan kemarau panjang, sehingga banyak tanaman yang mengering dan mudah terbakar, selain itu angin yang berhembus cukup kencang membuat api cepat merambat.

Kendati kebakaran hutan tidak berdampak langsung kepada petani, namun akibat kemarau berkepanjangan dalam beberapa bulan terakhir membuat petani dan buruh tani di Kabupaten Bandung merugi.

Dipaparkannya, akibat kesulitan air, banyak petani yang menunda bercocok tanam, sehingga hampir dipastikan pendapatan mereka berkurang drastis.

“Dua per tiga pertanian tidak ada aktivitas budidaya pertanian, karena kesulitan air. Kalaupun ada yang masih menanam, pengairannya mengandalkan ceboran,”ujarnya.

Karena hampir tidak ada aktivitas pertanian, pendapatan buruh tani juga menjadi Berkurang. Padahal, kata Tisna hampir seluruh ativitas pertanian, dikerjakan oleh buruh tani.

“Kondisinya hampir mertaa di semua wilayah. Dan yang paling terdampak akibat kekeringan ini petani padi, memang ada beberapa juga petani yang melakukan sela tanam, dari padi ke Palawija,”paparnya.

Lebih lanjut Tisna mengatakan, perkebunan teh juga terdampak oleh kemarau yang berkepanjanhgan tahun ini. bahka, produksi teh dalam satu bulan terakhir menuruh hingga 50 persen.

“Puccuk teh menjadi jarang karena kurang air. Produksinya menuruh setengahnya,”ucapnya.

Akibat produksi teh menurun, selain perusahaan perkebunan para buruh pemetik pucuk teh juga menjadi berkurang pendapatannya.

“Otomatis pendapatan buruh petik pucuk teh berkurang, mereka kan upahnya dihitung dari berapa banyak pucuk teh yang dipetik,”katanya. (mld)

Feeds