POJOKBANDUNG.com, BEIJING- Cina tengah mempersiapkan tujuan panjang menempatkan manusia di bulan.
Hal tersebut dibuktikan oleh pengiriman sejumlah mahasiswa yang akan tinggal di bulan. Mereka akan tinggal di dalam laboratorium simulasi kehidupan selama 200 hari.
BACA: NASA Pernah Bikin Sepeda Motor untuk di Bulan, Mirip Motor Bebek
Ada empat mahasiswa yang terpilih dari Universitas Beihang, mereka masuk dalam kabin berukuran 160 meter persegi. Kabin tersebut diberi nama Yuegong-1 atau Istana Bulan.
Dilansir Xinhua, Jumat (12/5) mereka akan tinggal di laboratorium dan melakukan simulasi hidup dalam waktu yang panjang tanpa bantuan dari luar.
Kotoran mereka nantinya akan diproses dengan sistem bio fermentasi. Dan untuk memenuhi kebutuhan makanannya, tanaman dan sayuran akan ditumbuhkan dengan menggunakan sisa limbah.
Cina mengklaim proyek tersebut bertujuan untuk menyiapkan penjelajah untuk hidup lebih lama di bulan. Program ini juga menunjukkan keseriusan Cina dalam pengembangan teknologi antariksa.