Joel Vinicius Gagal, Geoffrey Merapat

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Joel Vinicius dipastikan batal bergabung dengan Persib Bandung pada Liga 1 2020. Setelah menjalani trial selama hampir sebulan, Persib akhirnya memutuskan untuk tidak merekrut pemain asal Brasil itu.


Pelatih Persib, Robert Alberts, menyebut alasan batalnya Persib merekrut Vinicius. Robert mengatakan, Vinicius sudah menjalin komunikasi dengan salah satu klub asal Vietnam sehingga dia memilih untuk kembali ke Vietnam dan tidak melanjutkan proses seleksi di Persib.

“Joel tidak akan melanjutkan seleksi bersama kami. Dia sudah melakukan diskusi dan akan pergi ke Vietnam akhir pekan ini. Ada klub yang tertarik untuk merekrut dia,” kata Robert di Inspire Arena, Kabupaten Bandung Barat, Selasa (25/1/2020).

Vinicius tidak sendiri menjalani trial di Persib, dia datang bersama kompatriotnya asal Brasil, Wander Luiz. Robert menuturkan, Luiz akan tetap berada di Persib dan kemungkinan akan segera diikat kontrak untuk masuk dalam skuad Persib pada Liga 1 2020.

“Ya, Luiz masih bersama kami,” ungkap Robert.

Alasan Robert memilih mempertahankan Wander lantaran mantan pemain Becamex Binh Duong itu terus menunjukkan progres signifikan selama menjalani seleksi bersama Persib. Meski begitu, Robert belum mau berkomentar terkait kapan Wander akan menandatangani kontrak bersama Persib.

Menurut Robert, dia masih ingin memantau perkembangan Wander. Selain itu, dia juga ingin melihat kombinasi antara Wander dan penyerang baru yang akan segera merapat ke Persib.

“Luiz sudah mulai menunjukan kualitasnya, tetapi saya masih harus melihat Luiz dengan pemain baru yang akan datang,” tutur Robert.

Dengan terdepaknya Vinicius, Persib masih memiliki satu slot untuk mendatangkan pemain asing non-Asia. Pemain tersebut akan segera tiba di Bandung dalam waktu dekat.

Robert belum mau mengungkapkan identitas pemain anyarnya itu. Pelatih 65 tahun itu hanya menyebut pemain tersebut berasal dari Belanda dan merupakan jebolan Jong Ajax, tim pemuda AFC Ajax. Pemain yang bersangkutan pun pernah memperkuat beberapa kesebelasan di Belanda dan terakhir berkarier di Liga Islandia.

“Dia dari Belanda, dia pernah bermain di Ajax dan dia juga pernah bermain di klub lain di Belanda,” kata Robert. “Lalu dia mulai pergi merantau, liga terakhir dia, dia bermain di Islandia, dia seorang striker dan akan tiba malam ini, mendarat malam ini di Jakarta,” kata dia.

Robert berharap, Wander dan pemain anyar Persib yang akan segera bergabung itu bisa menunjukkan kombinasi yang bagus sebagai duet penyerang. “Semoga mereka menjadi kombinasi yang kami cari. Kami masih punya waktu, tetapi kami juga ingin tim ini siap secepatnya karena tidak banyak waktu yang tersisa,” ucap Robert.

Berdasarkan ciri-ciri yang disebutkan Robert, kemungkinan besar pemain tersebut adalah Geoffrey Castillion. Geofrey sebelumnya bermain bersama Fimleikafélag Hafnarfjarðar, klub yang bermain di kompetisi utama Islandia.

Geoffrey juga merupakan pemain jebolan Ajax. Dia pernah bermain di tim lintas usia Ajax. Pesepak bola berusia 28 tahun itu juga bernah berkarier di beberapa klub Belanda seperti RKC Waalwijk (2011-2012), Heracles Almelo (2012/2013), NEC Nijmegen (2013-2014).

Setelah itu, Geoffrey sempat berkelana ke Romania dan Amerika Serikat, hingga akhirnya dia memutuskan untuk berkarier di Islandia, sejak musim 2015-2016. Geoffrey juga tercatat sebagai mantan pemain Timnas Belanda U-19. Dari data yang dihimpun melalui situs Transfermarkt.com, pemain kelahiran 25 Mei 1991 itu melakoni enam pertandingan bersama timnas U19 Belanda.

(pra)

Loading...

loading...

Feeds