Tips Mengetahui Gadget Asli atau Palsu

ilusttrasi

ilusttrasi

POJOKBANDUNG.com, – Tingginya pemintaan konsumen terhadap gadget canggih dengan harga yang miring, menjadikan pemalsuan produk bukanlah fenomena yang langka. Bahkan produk palsu kini hadir dengan tampilan yang sangat mirip dengan aslinya, sehingga banyak konsumen yang tertipu karena sulit membedakan mana yang asli dan mana yang palsu.


Mengidentifikasi Harga

Sebelum membeli gadget ada baiknya ada mengecek terlebih dahulu harga gadget yang akan dibeli. Bisa melihat-lihat dari sebuah artikel atau berita dan bertanya kebeberapa konter handphone. Bila harga yang ditawarkan lebih mura atau bahkan bisa mencapai setengah harga dari harga pasarannya, maka anda perlu curiga. Jangan tergiur dengan harga yang murah. Bisa jadi gadget yang akan anda beli tersebut merupakan barang palsu, curian, atau bahkan selundupan (black market).

Mengidentifikasi Desain dan Kinerja

Periksalah dengan teliti fisik gadget tersebut. Anda harus curiga bila berat gadget yang akan anda beli lebih ringan, karena besar kemungkinan gadget tersebut palsu. Gadget palsu biasanya diproduksi di tempat yang sama dengan material yang jelas  jauh berbeda, sehingga harga yang ditawarkan lebih murah dan dengan kinerja yang kurang baik.

Mengidentifikasi Kode Produk, Rincian dan Fitur

Sebelum membeli alangkah baiknya anda memeriksa spesifikasi produk yang akan dibeli apakah sudah sesuai dengan yang diterbitkan oleh produsen gadget tersebut atau belum. Kemudian anda bisa periksa kode produk produsen dan daftar penjualan. Jangan sungkan untuk melihat-lihat kondisi gadget serta fitur-fitur yang ditawarkannya.

Mengidentifikasi Ketersediaan

Lakukan pengecekan terhadap ketersediaan barang di vendor resmi. Bila di vendor resmi barang yang anda cari masih tersedia, maka bisa jadi barang yang anda beli adalah asli. Akan tetapi, bila barang yang anda cari di vendor resmi sudah tidak ada, lebih baik anda mengurungkan niat untuk membeli gadget tersebut bila masih dalam keadaan baru. Bisa jadi gadget tersebut adalah tiruan alias palsu.

Mengidentifikasi Garansi

Periksalah garansi yang ditawarkan oleh gadget yang anda akan beli. Pilihlah barang dengan garansi resmi dari perusahaan. Bila garansi yang ditawarkan adalah garansi dari toko, lebih baik anda pertimbangkan kembali untuk membeli barang tersebut. (job2/bbb)

 

Loading...

loading...

Feeds