DLH Jawa Barat Gelar Peringatan HCPSN, Aksi Nyata Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup

POJOKBANDUNG.COM, BANDUNG – Komitmen perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup harus ditanamkan sedini mungkin kepada generasi muda.

Tujuannya agar kecintaan terhadap lingkungan yang tertanam sejak dini akan menjadi kebiasaan sampai dewasa.

Selain itu meningkatnya kepedulian masyarakat (people awareness) untuk turut serta dalam aksi nyata perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup mulai dari lingkup terkecil.

Baca juga : Puskesmas Ciparay Dianugerahi Predikat WBK: Kabupaten Bandung Beranjak Menuju Zona Integritas

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat, dr. Prima Mayaningtias saat menghadiri acara Penyerahan Penghargaan Gubernur Jabar Bidang Lingkungan Hidup Raksa Prasada dalam Peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) Tingkat Provinsi Jabar Tahun 2023 di Plaza Gedung Sate, Kota Bandung, Kamis (7/12/2023).

Pada acara penyerahan penghargaan gubernur bidang lingkungan hidup “raksa prasada” dalam Peringatan Hari Cinta Puspa Dan Satwa Nasional (HCPSN) tingkat provinsi Jawa Barat tahun 2023 ini dilakukan kegiatan pemberian penghargaan lingkungan hidup tingkat daerah provinsi tahun anggaran 2023, yang merupakan salah satu program pemerintah provinsi Jawa Barat.

Menurut Prima, tema hari cinta puspa dan satwa nasional tahun 2023 adalah “Puspa Satwa Hidupan Liar Indonesia “ dengan mascot Flora yakni   tanaman haguana sitinurbayae yang merupakan tumbuhan endemik borneo yang tumbuh di Cagar Alam Gunung Nyiut, Kalimantan Barat, sedangkan untuk  Fauna yakni katak terbang wallace.

“Provinsi Jawa Barat memiliki potensi keanekaragaman hayati yang tinggi. Berdasarkan data dari LIPI tercatat ada 3.882 jenis flora asli jawa barat dimana 167 diantaranya merupakan jenis endemik Jawa Barat. Potensi fauna di Jawa Barat meliputi fauna jenis burung tercatat ada 475 jenis di Jawa Barat yang merupakan jenis menetap dan jenis migran. Selain itu, fauna jenis mamalia darat tercatat ada 134 jenis, dimana nilai tersebut merupakan 88,16 % dari jumlah mamalia darat yang ada di pulau Jawa,” ungkap Prima.

Selanjutnya, potensi kekayaan fauna jenis herpetofauna sebanyak 120 jenis yang terdiri dari 35 jenis amfibia dan 85 jenis reptil. potensi kekayaan fauna jenis ikan di Jawa Barat terdapat 147 jenis yang mana diantaranya 6 jenis merupakan jenis endemik Jawa yang ditemukan di Jawa Barat.

Sebaran ikan tersebut dapat ditemukan di beberapa sungai besar di Jawa Barat, diantaranya Sungai Ciliwung ditemukan 19 jenis ikan, Sungai Citarum 13 jenis ikan, Sungai Cisadane 16 jenis bahkan hingga 29 jenis ikan disaat musim hujan, dan Sungai Cimanuk 40 jenis ikan.

Tujuan diselenggarakannya acara peringatan hari Cinta Puspa Dan Satwa Nasional (HCPSN) tingkat provinsi Jawa Barat tahun 2023 adalah untuk :

 

  • Melaksanakan keputusan presiden nomor. 4 tahun 1993 tentang hari Cinta Puspa Dan Satwa Nasional (HCPSN) dengan tujuan untuk meningkatkan kepedulian, perlindungan, dan pelestarian puspa dan satwa nasional oleh segenap masyarkat.

 

  • Memotivasi dan mendorong partisipasi publik dan peran aktif dari segenap pemangku kepentingan, masyarakat dan khususnya sekolah untuk peningkatan kualitas lingkungan di Jawa Barat;

 

  • Mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk berperan aktif dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup, khususnya dalam menjaga kelestarian bumi.

 

  • Menyerahkan penghargaan gubernur bidang lingkungan “raksa prasada” tahun 2023 sebanyak 158 (seratus lima puluh delapan) penerima penghargaan dari 7 (tujuh) kategori;

 

Diketahui pameran lingkungan hidup dan kreasi seni diikuti oleh sekolah berbudaya lingkungan/adiwiyata sebanyak 7 sekolah, komunitas peduli lingkungan sebanyak                            3 komunitas dan dunia usaha sebanyak   6 perusahaan.

Selain itu dilakukan penyerahan bibit pohon dari Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Dan Hutan Lindung (BPDASHL KLHK-RI) kepada Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat sebanyak 5.000 pohon. Kegiatan ini dalam mendukung Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) sebagai kampanye gerakan menanam pohon dalam upaya penghijauan dan meningkatkan pelestarian lingkungan di Jawa Barat. Pohon-pohon tersebut akan diserahkan kembali kepada sekolah untuk  ditanam di lingkungan sekolah dan lahan-lahan kritis lainnya. (Adv)

 

GRAFIS

 

Penyerahan penghargaan gubernur bidang lingkungan hidup “Raksa Prasada” tahun 2023 untuk :

  1. Kategori individu/kelompok masyarakat peduli lingkungan sebanyak 3 (tiga) orang;
  2. Kategori sekolah berbudaya lingkungan (adiwiyata) sebanyak 114 (seratus empat belas) sekolah;
  3. Kategori bank sampah induk berbasis masyarakat sebanyak 5 (lima) kabupaten/kota;
  4. Kategori kabupaten/kota penyusun dokumen informasi kinerja pengelolaan lingkungan hidup daerah (dikplhd) kabupaten/kota tahun 2022 sebanyak 10 (sepuluh) kabupaten/kota.
  5. Kategori program kampung iklim (proklim) kabupaten/kota sebanyak 21 (dua puluh satu) lokasi;
  6. Kategori dunia usaha peduli lingkungan sebanyak 2 (dua) perusahaan;
  7. Kategori kantor berbudaya lingkungan (eco office) sebanyak 3 (tiga) kantor;
  8. Peraih penghargaan Raksa Prasada tahun 2023 sebagai pemerintah daerah kota pembina lingkungan terbaik diberikan kepada :
  9. Pemerintah daerah Kota Bandung
  10. Pemerintah daerah Kota Bekasi

 

 

Tahun ini provinsi Jawa Barat juga mendapatkan penghargaan tingkat nasional yang berhasil diraih                    oleh pemerintah daerah, masyarakat atau kelompok masyarakat diantaranya :

  1. Penghargaan nirwasita tantra juara 1;
  2. Penghargaan kalpataru diraih oleh Asep Hidayat Mustofa, untuk kategori perintis lingkungan dari kabupaten sukabumi.
  3. Penghargaan sekolah adiwiyata nasional sebanyak 32 sekolah dan sekolah adiwiyata mandiri 4 sekolah dari 13 kabupaten/kota;
  4. Penghargaan program kampung iklim (proklim) sebanyak 302 lokasi dari 25 kabupaten/kota. (Adv)

 

 

 

 

 

 

 

loading...

Feeds