Kereeen…Relawan Jokowi Gelar Pesta Kebudayan

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Meskipun pemilihan presiden 2019 masih menunggu hasil Real Count komisi pemilihan umum (KPU). Ratusan relawan pasangan 01 menggelar sukuran dengan tema kebudayaan di Nu Art Sculpture Park, Kamis (25/4).

Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf, I Nyoman Nuarta mengatakan, kegiatan ini bukanlah syukuran atas keunggulan Jokowi-Amin atas hasil hitung cepat atau penghitungan KPU semata. Melainkan apresiasi atas kerja KPU yang telah menggelar pesta demokrasi dengan aman.

“Kita merasa bersyukur, karena kita telah melaksanakan pemilu dengan begitu rumitnya dengan sukses. Artinya ini berjalan lancar dan tidak ada masalah serius,” ujar Nyoman

Syukuran dengan menonjolkan kebudayan itu dikatakan Nyoman, masyarakat tetap mampu mempertahankan kebudayaan yang akhir-akhir ini mulai tergerus dan kembali cinta pada kebudayaan dalam negeri ketimbang dengan kebudayaan asing.

“Kita harus berpegang dengan budaya yang beranekaragam. Sekarang banyak masyarakat yang tidak sayang lagi dengan kebudayaan kita,”ungkapnya.

Menurut Nyoman, kebudayaan selama ini menjadi salah satu sektor yang bisa memperkaya Indonesia dalam hal devisa. Walaupun kelihatannya sepele tapi pariwisata dalam negeri sejauh ini justru terdongkrak karena kebudayaannya.

Ditemui di tempat yang sama, Ketua Rumah Kerja Relawan Jokowi-Amin, Ipong Witono berterimakasih kepada seluruh relawan karena dapat menjaga suara pasangan nomor 01 tidak menurun tajam di Jawa Barat. Meskipun hasil perolehan suara Jokowi-Ma’ruf dalam beberapa hasil survei kalah oleh Prabowo-Sandiaga di Jabar, namun secara angka tidak jauh berbeda dengan Pilpres 2014.

“Kita mampu membuat suara Jabar tidak diambil (Prabowo-Sandiaga),” tuturnya.

Ipong pun berharap kemenangan sementara saat ini berdasarkan hasil quick count bisa bertahan hingga Jokowi-Amin dilantik secara resmi. Setelah itu seluruh relawan harus terus bekerja sama untuk membangun Indonesia khususnya Jabar kembali seperti dulu sesuai dengan warisan leluhur tanah Parahyangan.

(azs)

loading...

Feeds

Kos Premium di Podomoro Sold Out

POJOKBANDUNG.com- Financial freedom atau kebebasan finansial semakin menjadi tujuan utama bagi banyak orang di era modern ini. Dengan meningkatnya biaya …