POJOKBANDUNG.com – Buka puasa tidak lengkap tanpa gorengan. Jika gorengan dianggap terlalu berminyak, bagaimana jika diganti dengan menu yang satu ini: Risol Ragout Surabaya (SBY).
Chef The Margo Hotel Meindra Bayu Sunjaya punya resep untuk membuat makanan ini sebagai santapan berbuka.
Menurut Chef Bayu, semula menu ini dipopulerkan oleh masyarakat Surabaya. Seiring berkembangnya zaman, risol ragout SBY sudah banyak dimodifikasi dari mulai bentuk dan isinya sesuai selera.
“Di Surabaya paling banyak yang buat risol ragout Surabaya. Lalu, masyarakat keturunan Tionghoa mulai berjualan risol ini di luar kota. Padahal lebih familiar di Surabaya,” jelas Chef Bayu kepada JawaPos.com (Grup Pojokbandung).
Katanya, karena terbuat dari adonan tepung dan tepung roti, risol ragout SBY sanggup membuat perut yang sudah menahan lapar puasa seharian menjadi kenyang sebelum menyantap porsi makanan berat. Cara membuatnya juga mudah dan cepat.
“Bikin kenyang, makan dua saja sudah bikin blenger. Paling hanya butuh waktu bikin kulitnya 10 menit, lalu membuatnya 30 menit. Mungkin hanya 45 menit sebelum berbuka bisa dibuat di rumah,” katanya.
Bahan membuat risol ragout SBY:
1. Tepung terigu 50 gram
2. Susu cair atau susu kental manis 350 ml
3. Telur ayam 1 butir
4. Minyak goreng secukupnya
5. Daging ayam 150 gram
6. Margarin secukupnya
7. Bawang bombay
8. Wortel 75 gram
9. Kaldu ayam 350 ml
10.Garam sesuai selera
11.Lada (Merica) bubuk secukupnya
12.Gula Pasir secukupnya
13.Seledri
14.Tepung Panir atau tepung roti 150 gram
Cara membuat risol ragout SBY: