Hadapi Kabau Sirah, Ini Perkiraan Susunan Pemain Persib

Persib latihan jelang kontra Persipura. (ferry)

Persib latihan jelang kontra Persipura. (ferry)

POJOKBANDUNG.com, PERSIB- Persib Bandung memiliki waktu istirahat relatif lebih singkat dibandingkan tuan rumah, Kabau Sirah- julukan Semen Padang, sebelum keduanya ‘bentrok’ dalam pertandingan ke-12 ISC-A 2016, Senin (25/7) malam.

Pelatih Djadjang Nurdjaman (Djanur) kemungkinan akan mempercayakan lini serang timnya pada sosok penyerang naturalisasi, Sergio Van Dijk. Penyerang keturunan Belanda itu akan didukung gelandang kreatif, Robertino Pugliara di second line serta Zulham Zamrun dan Tantan di kedua sisi sayap.

Di jantung permainan, Kim Jeffrey Kurniawan dan Hariono ditugaskan sebagai penyeimbang permainan Maung Bandung, antara bertahan dan menyerang seperti yang sebelumnya disampaikan Djadjang Nurdjaman.

Kuartet lini pertahanan akan tetap dikomandoi Vladimir Vujovic yang tidak saja lugas dalam bertahan tapi juga dikenal fasih dalam mengkonversikan peluang menjadi gol, sejauh ini pemain bertahan asal Montenegoro itu masih tercatat sebagai top skor Maung Bandung dengan tiga golnya.

Pemain terbaik Piala Jenderal Sudirman, Rudolf Yanto Basna akan menjadi pasangan duet Vujovic, untuk mengawal sisi kiri pertahanan akan dipercayakan kepada Tony Sucipto, sementara itu Jajang Sukmara akan ditugaskan mengawal sisi kanan, dengan I Made Wirawan di bawah mistar. (y/ca)

 

 

loading...

Feeds