POJOKBANDUNG.COM, KOTA BANDUNG – Para pemain Persib Bandung, mulai mendapatkan porsi latihan berat setelah menjalani libur selama 10 hari.

Ilustrasi. Penyerang Persib Bandung Ryan Kurniawan melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (23/9).FOTO-FOTO: TAOFIK ACHMAD HIDAYAT/POJOK BANDUNG
Penyerang Persib Bandung, Ryan Kurnia mengaku tak mengalami kendala dengan program latihan dengan intensitas yang meningkat.
Ryan mengaku, program latihan mandiri dari tim pelatih Persib Bandung saat libur sangat membantu dirinya mengikuti intensitas latihan yang semakin meningkat sejak Sabtu, 22 Maret 2025.
Baca Juga :Viking Surabaya Berikan Santunan untuk Anak Yatim di Bulan Suci Ramadan
“Secara bertahap pasti adaptasi, setelah libur panjang juga. Alhamdulillah bisa mengikuti (semua program latihan), karena saat libur juga dapat program mandiri dari tim pelatih,” kata Ryan setelah sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (22/3/2025) malam dikutip dari web resmi klub.
Selain soal program latihan, Ryan juga tak mengalami masalah soal berat badan.
Sebelum libur, pemain diingatkan pelatih Bojan Hodak untuk menjaga kebugaran agar tidak mengalami peningkatan berat badan.
“Berat badan justru berkurang. Soal berat badan, saya sebenarnya tidak terlau khawatir, jadi aman,” pungkasnya.(**)