KPU KBB Berharap Seluruh Tahapan Pemilu 2024 Berjalan Lancar

POJOKBANDUNG.com, PADALARANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat melaksanakan rapat koordinasi persiapan pelaksanaan rapat pleno terbuka rekapitulasi suara pemilu 2024 tingkat kabupaten.


Ketua KPU Kabupaten Bandung Barat Rifqi Ahmad Sulaeman menjelaskan, kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi suara pemilu 2024 tersebut akan dilaksanakan pada 29 Februari hingga 1 Maret 2024 mendatang.

“Pada hari ini di lakukan rapat koordinasi berkaitan tentang persiapan pleno yang akan laksanakan besok tanggal 29 Februari (3 hari) akan di umumkan hasil suara yang diperoleh masing -masing partai politik di tingkat Kabupaten Bandung Barat,” katanya, Rabu (28/3/2024).

Ia menambahkan, tahapan rapat pleno terbuka PPK di Kabupaten Bandung Barat sudah rampung. Oleh karena itu, tahapan rapat pleno terbuka tingkat Kabupaten segera dilaksanakan.

“Berkaitan tentang partai mana yang unggul, sebelum kita menetapkan di saat pleno kita belum bisa menyampaikan mana yang unggul,” katanya.

“Untuk sementara suara belum bisa disampaikan karena memang kita belum merekap seluruhnya untuk digabungkan dari 16 Kecamatan karena baru akan digabungkan pada saat pleno,” sambungnya.

Ia menyebut, sejauh ini tahapan pemilu di Kabupaten Bandung Barat berjalan lancar mulai dari pemungutan suara baik itu tingkat TPS dan rekapitulasi PPK berjalan lancar tanpa kendala.

“Alhamdulillah sejauh ini tidak ada intervensi ke kami KPU KBB baik itu perorangan maupun parpol karena kita berkomunikasi dengan lancar,” katanya.

“Berkaitan perselisihan di tingkat TPS maka diselesaikan di tingkat PPK, kita sudah dorong parpol untuk melakukan sinkronisasi di tingkat PPK ketika ada perbedaan jumlah di tingkat TPS,” imbuhnya.

Ia berharap, pelaksanaan tahapan pemilu 2024 di Kabupaten Bandung Barat berjalan dengan lancar hingga usai. Pasalnya, sejumlah tahapan harus dilaksanakan hingga penetapan.

“Kita akan menghadapi tahapan berikutnya penetapan hasil suara kemudian nanti akan ada tahapan penetapan kursi. Menjelang tahapan ini kita berharap di berikan kelancaran setelah itu kita masuk ke tahapan pilkada di bulan Maret,” tandasnya. (KRO)

Loading...

loading...

Feeds

Ayo, Cek Saldo JHT di Aplikasi Jamsostek Mobile!

POJOKBANDUNG.com, SUMEDANG – Dalam upaya peningkatan kualitas layanan BPJS Ketenagakerjaan Sumedang melaksanakan sosialisasi dan edukasi kepada peserta sektor Penerima Upah …