Duh… Belasan Rumah di Cikalongwetan Bandung Barat Terancam Ambles

Warga memeriksa rumah warga Kampung Cisomang Hilir RW 1 dan RW 2, Desa Tenjolaut, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang terancam ambles

Warga memeriksa rumah warga Kampung Cisomang Hilir RW 1 dan RW 2, Desa Tenjolaut, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang terancam ambles

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG BARAT – Belasan rumah warga Kampung Cisomang Hilir RW 1 dan RW 2, Desa Tenjolaut, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat (KBB) terancam ambles. Ini akibat retakan tanah sepanjang 100 meter dari tebing dibawah rumah warga.

Kasi Trantribum Kecamatan Cikalongwetan, Pipin Irawan menyebutkan, peristiwa ini sudah dilaporkan ke pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Sosial KBB, Polsek Cikalongwetan, serta Koramil.

Dirinya mendapat laporan warga Kamis (30/8/2018) dan melakukan tinjauan langsung bersama Satpol PP, Damkar, Tagana, dan petugas BPBD melakukan survei langsung ke lokasi.

“Hasil pantauan kami ke lokasi di Kampung Cisomang Hilir, Desa Tenjolaut, ada retakan tanah yang menyebabkan 10 rumah kondisinya terancam dan 5 rumah sudah mengalami ambles,” tuturnya, Selasa (4/9/2018).

Lima rumah yang kondisinya terkena retakan atau ambles adalah milik Endang (59) di RT 5/2, Dodo Suherman (47), Nasir (53), Aji Supriatna (46), dan Enen (53) semuanya di RT 5/1. Sementara yang terancam rumah milik Darto (29), Inah (69), Soni (34), Arum (70), Kusaeri (45), Rodi (66), Toto (67), Tasim (40), Ade (56), dan Udeng (55) semuanya berada di RT 5 dan 3, RW 1. Hingga saat ini warga yang rumahnya rusak ataupun terancam belum ada yang mengungsi.

Staf Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD KBB, Ceceng Sukandi yang meninjau ke lokasi, menyebutkan pergerakan tanah itu telah membuat warga was-was.

Berdasarkan keterangan warga, beberapa tahun lalu retakan tanah juga sempat muncul. Tapi memang tidak separah yang terjadi sekarang sehingga oleh warga retakam tanahnya kembali ditutup dan ditambal.

“Sebelumnya pernah terjadi, tapi yang sekarang lebih parah jadi membuat warga khawatir,” imbuhnya.

(bie)

 

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …