POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Fenomena hujan es terjadi di Kota Bandung, Jumat (17/3/2017).
Pantauan Pojokbandung, hujan lebat dimulai siang pukul 11.55 WIB, disertai angin kencang dan petir. Tak lama kemudian, derasnya air hujan diikuti dengan butiran-butiran es sebesar biji jagung berwarna bening agak putih.
Es yang berjatuhan terpantau di Jalan Ibrahim Adjie (Kiaracondong), Kota Bandung. Kejadian ini menarik perhatian warga sekitar.
“Ya kaget juga, hujannya besar, disertai petir dan anginnya juga kencang. Pas lihat, ini hujan es,” kata Dewi, karyawan swasta.