Hadapi Lonjakan Pemudik, Ribuan Penumpang Diberangkatkan dengan Armada Tambahan

POJOKBANDUNG.COM, KOTA BANDUNG – Terminal Cicaheum salah satu pusat keberangkatan utama di Kota Bandung, mengalami lonjakan signifikan jumlah pemudik seiring dengan puncak arus mudik Lebaran.

Hadapi Lonjakan Pemudik, Ribuan Penumpang Diberangkatkan dengan Armada Tambahan

Lonjakan penumpang mulai terlihat di Terminal Cicaheum, Jl. A Yani, Kota Bandung, Kamis (27/3/2025). Foto-foto: Diwan Sapta Nurmawan/Pojok Bandung

Kepala Terminal Cicaheum, Asep Supriadi menyampaikan program mudik gratis yang telah bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Jawa Barat mencapai intensitas tertingginya hari ini.

Asep menjelaskan berdasarkan data terbaru, lebih dari 3.000 pemudik telah diberangkatkan dari Terminal Cicaheum menuju berbagai daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Baca Juga :Serunya Acara Sauyunan #KejarRamadan Bersama Indofood Jadi Momen Doakan Persib Bandung Juara

Angka ini menunjukkan tingginya antusiasme masyarakat untuk memanfaatkan program mudik gratis yang disediakan pemerintah.

“Untuk mengakomodasi kebutuhan tersebut, pemerintah telah mengerahkan 106 armada, yang terdiri atas 59 bus AKDP (Antar Kota Dalam Provinsi) serta tambahan 23 unit armada cadangan yang disediakan melalui kerja sama dengan DAMRI,” jelas Asep usai melakukan rampcheck, di Terminal Cicaheum, Jl. A Yani, Kota Bandung, Kamis (27/3/2025).

Asep Supriadi menegaskan pihaknya telah menyiapkan strategi antisipasi jika terjadi penumpukan penumpang.

Baca Juga :Bank Bjb Berikan Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking Selama Momen Ramadan Jelang Idulfitri untuk Memenuhi Kebutuhan Transaksi Nasabah

“Telah disiapkan armada tambahan untuk mengatasi lonjakan penumpang. Namun, hingga saat ini kondisi masih terkendali dengan kendaraan reguler. Jika nantinya ada lonjakan yang lebih besar, sudah siap dengan unit cadangan,” ujarnya.

Asep menambahkan meski puncak arus mudik telah terjadi hari ini, jumlah pemudik diperkirakan masih akan meningkat 28 Maret 2025, terutama untuk keberangkatan di luar program mudik gratis.

“Berdasarkan tren peningkatan yang telah diamati, pihak Terminal Cicaheum terus bersiap menghadapi lonjakan tambahan dengan memastikan armada dan sistem pengelolaan penumpang berjalan optimal,” ungkapnya.

Baca Juga :Penyerang Persib Bandung Ciro Alves Belum Mau Pikirkan Peluang Juara

Menurutnya, laporan perhitungan sebelumnya, jumlah pemudik yang berangkat dari Terminal Cicaheum Rabu (26/3/2025) mengalami peningkatan 3% dibandingkan tahun sebelumnya.

Jika tahun 2024 jumlah pemudik tercatat 1.490 orang, maka tahun 2025 meningkat menjadi 1.534 orang. Adapun jumlah bus yang diberangkatkan mencapai 112 unit, yang terdiri dari layanan reguler dan tambahan.

Asep mengungkapkan untuk data Kamis (27/3/2025), peningkatan jumlah penumpang diperkirakan akan lebih dari 10% dibandingkan hari sebelumnya.

Namun, angka pastinya masih dalam proses rekapitulasi dan akan dilaporkan secara resmi setelah pukul 20.00 WIB.

“Pergerakan pemudik hari ini cukup signifikan. Mayoritas tujuan masih didominasi oleh daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur, yang selalu menjadi rute favorit pemudik dari Bandung,” jelas Asep Supriadi.

Asep menabahkan pihak Terminal Cicaheum terus memantau perkembangan arus mudik dengan berkoordinasi bersama Dinas Perhubungan, kepolisian, serta operator transportasi untuk memastikan kelancaran keberangkatan. Fokus utama adalah mencegah terjadinya penumpukan penumpang yang berlebihan, memastikan ketersediaan armada, serta memantau kondisi lalu lintas di sekitar terminal agar tidak terjadi kemacetan yang menghambat kelancaran perjalanan.

“Pemantauan intensif terus dilakukan, jika terjadi lonjakan di luar perkiraan, strategi sudah disiapkan termasuk penyediaan armada cadangan serta rekayasa arus keluar, masuk terminal untuk menghindari kepadatan yang berlebihan,” tambah Asep Supriadi.

Asep menyampaikan melalui sistem pengelolaan yang telah dipersiapkan secara matang, arus mudik dari Terminal Cicaheum tahun 2025 dapat berjalan lancar, aman, dan nyaman bagi para pemudik.

“Pihak terminal mengimbau seluruh penumpang untuk tetap mengutamakan keselamatan, menjaga barang bawaan, dan mengikuti aturan yang telah ditetapkan demi perjalanan yang lebih baik,” pungkasnya.(dsn)

loading...

Feeds

PKL Musiman di Alun-alun Cimahi Ditertibkan

POJOKBANDUNG.COM, CIMAHI – Pedagang kaki lima (PKL) musiman di kawasan Alun-alun Cimahi akhirnya membongkar kiosnya secara sukarela pada Sabtu (29/3/2025) …