Penjabat Bupati Subang Ade Afriandi Ingatkan Kepala OPD dan Camat Tidak Boros, Ini Isi Pesannya

POJOKBANDUNG.COM, SUBANG-Penjabat Bupati Subang Ade Afriandi meminta para Kepala OPD dan Camat fokus ke sejumlah poin yakni efisiensi APBD dengan memprioritaskan program yang berdampak langsung kepada masyarakat.

Penjabat Bupati Subang Ade Afriandi Ingatkan Kepala OPD dan Camat Tidak Boros, Ini Isi Pesannya

Pj. Bupati Subang, Mochamad Ade Afriandi, saat memimpin rapat internal bersama Kepala Perangkat Daerah dan Camat se-Kabupaten Subang, Kamis, (23/01/2025). Foto-foto : M.Anwar/Pojok Bandung

Poin tersebut, kata Penjabat Bupati Subang Ade Afriandi sejalan dengan instruksi Presiden Prabowo Subianto untuk memangkas anggaran perjalanan dinas hingga 50 persen.

“Penghematan ini harus dialokasikan pada hal hal yang betul betul mendesak dan penting bagi masyarakat,” ujar Penjabat Bupati Subang Ade Afriandi saat memimpin rapat internal bersama Kepala Perangkat Daerah dan Camat se-Kabupaten Subang, Kamis, (23/1/2025).

Baca Juga : Federal Oil dan Gresini Racing Makin Mantap Menyambut MotoGP 2025 dengan Pembalap Muda yang Menjanjikan

Ia juga menegaskan bahwa efisiensi anggaran adalah langkah strategis untuk meningkatkan efektivitas penggunaan APBD.

Selanjutnya, pelayanan publik yang cepat, tepat, dan bebas pungli, guna meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.

“Tak hanya itu, menjaga kondusivitas jelang transisi kepemimpinan ke Bupati definitif, dengan tetap mengutamakan stabilitas dan kelancaran roda pemerintahan,” ucapnya

Baca Juga : Bupati Bandung Dadang Supriatna Pertimbangkan Legalisasi Tambang Emas untuk Tingkatkan Pemasukan Daerah, Ini Komentarnya

Ia juga mengajak seluruh Kepala OPD dan Camat untuk menjalin kerja sama, komunikasi, dan keterbukaan yang baik di lingkup Pemkab Subang.

Ia menekankan pentingnya menjaga suasana yang tidak terlalu kaku atau protokoler, sehingga setiap permasalahan yang muncul dapat didiskusikan dan diselesaikan bersama,

“Intinya, saya ingin kita semua kompak, bekerja sama, dan saling mendukung untuk kemajuan Subang, ” pungkasnya. (anr)

 

 

 

 

loading...

Feeds

Karyawan Terbaik Juicefriend Diberi Hadiah Umrah

POJOKBANDUNG.com, JAKARTA– Sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi luar biasa karyawannya, Juicefriend, salah satu UMKM di Indonesia, memberikan hadiah …
Hindari Calo, Klaim JHT Gratis Tanpa Biaya

Hindari Calo, Klaim JHT Gratis tanpa Biaya

POJOKBANDUNG.COM, CIMAHI – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK mengingatkan kepada peserta agar mewaspadai calo atau jasa pencairan terutama …