YBM dan Srikandi PLN UP3 Cimahi Berikan Bantuan untuk Warga Desa Cibitung

POJOKBANDUNG.com, CIMAHI – Sebagai wujud kepedulian PT PLN (Persero) terhadap warga masyarakat di Desa Cibitung yang berada di wilayah kerja PLN Unit Layanan Pelanggan Rajamandala, pada Jumat (1/3) 22 warga di Desa Cibitung yang meliputi Kp. Jongjongan, Kp. Cimanggu, Kp. Ciastana, dan Kp. Ciburuy mengalami bencana tanah bergerak, Yayasan Baitul Maal dan perwakilan Srikandi PLN UP3 Cimahi menyampaikan bantuan sembako secara langsung untuk meringankan beban para warga yang terkena musibah.

Pada hari Jumat (1/3), PLN ULP Rajamandala melaporkan bahwa di Desa Cibitung terdapat beberapa rumah yang terdampak tanah bergerak dengan kondisi rumah dan bangunan yang cukup parah. “Kami langsung inventarisir kebutuhan para korban dan langsung menginstruksikan tim untuk menyampaikan bantuan dengan difasilitasi oleh YBM dan Srikandi PLN UP3 Cimahi, alhamdulillah bantuan sudah disampaikan,” ungkap Yusra Helmi selaku Manager PLN UP3 Cimahi.

Bantuan secara langsung diserahkan pada Selasa (5/3) kepada perwakilan warga dengan dihadiri oleh perwakilan Srikandi PLN UP3 Cimahi, Ketua YBM PLN UP3 Cimahi serta Manager PLN ULP Rajamandala. “Tentunya kami berharap semoga bantuan yang disampaikan bisa meringankan beban para korban terdampak dari musibah tanah bergerak ini, kami dari segenap keluarga besar PLN UP3 Cimahi menyampaikan terimakasih kepada para warga yang dengan tangan terbuka menerima uluran tangan dari PLN,”tambah Yusra.

Sementara itu di Bandung, General Manager PLN UID Jawa Barat, Susiana Mutia menyampaikan, peranan nyata para Srikandi PLN dalam tiap kegiatan sosial dan lingkungan menjadi bukti bahwa Perseroan sangat konsisten dalam menerapkan prinsip Environmental, Social and Governance (ESG). Untuk itu, dirinya mengucapkan terima kasih atas kolaborasi yang tercipta antara YBM PLN dan Srikandi PLN dengan adanya program ini.

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …