POJOKBANDUNG.com, DEPOK – Anggota Reskrim Polsek Pancoranmas mengamankan empat remaja (ABG), lantaran tertangkap tangan menyimpan senjata tajam (Sajam), pekan lalu.
Kanit Reskrim Polsek Pancoranmas, Iptu Hendra menuturkan, mereka diamankan di depan SD Muhammadiyah 2, Kelurahan Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoranmas. Kuat dugaan, sajam ini dipakai untuk tawuran.
“Kami amankan remaja bergerombol sampai larut malam. Kami tidak segan-segan memproses sesuai hukum dan undang-undang perlindungan anak. Jika tidak bisa dibina mengarahnya kesana (proses hukum),” ungkapnya.
Adapun barang bukti yang diamankan, dua plat besi yang dibentuk serupa celurit, serta di dalam ponsel salah seorang dari mereka, ada video adegan berpura-pura berkelahi. “Mereka bilangnya iseng saja,” beber dia.
Setelah dilakukan pemeriksaan, bahwa remaja tersebut mengakui kesalahanya dengan membawa plat besi yang menyerupai celurit, selanjutnya polisi akan memanggil orangtuanya untuk dilakukan pembinaan dan proses lebih lanjut.
“Semua masih kategori anak dibawah umur. Usianya 15-16 tahun semua pelajar rata-rata,” pungkasnya.