Wanita Petani Dapat Bibit Bawang

ILUSTRASI

ILUSTRASI

POJOKBANDUNG.com, RANCAKALONG – Upaya meningkatkan produktivitas Kelompok Wanita Tani (KWT) Sauyunan dalam menanam sayuran. Kodim 0610 Sumedang memberikan bantuan berupa bibit Bawang merah di Dusun Patrol Rt 05/06 Desa Pangadegan Kecamatan Rancakalong, Minggu (14/03/2021).

Dandim 0610/ Sumedang Letkol Zaenal Mustofa,S.E.M.Si. mengatakan untuk memastikan penanaman bibit bawang merah pihaknya meninjau langsung, agar bibit tersebut ditanam dengan baik.

“Kami juga memberi arahan sekaligus mempraktekan cara penanaman kepada Poktan Kwt Sauyunan,” ucapnya dampingi Danramil 1006/Rancakalong Kapt en Arh Rusnendi.

Ia menjelaskan dalam pengembangan dan membudidayakan tanaman bawang merah dengan pengecekan kesuburan tanah dan PH tanah yang akan ditanam seluas 400 bata. Bahkan Dandim juga mempraktekan langsung Cara menanam bawang merah dan pemberian pupuk bawang merah yang baik sebelum ditanam.

“Cara yang baik menanam yakni dengan menggemburkan tanah, saya berharap agar anggota KWT lebih semangat mengembangkan potensi yang ada di wilayahnya untuk menambah hasil untuk rumah tangga dan juga bisa dijadikan perkembangan usaha terutama sektor pertanian bawang merah,” katanya.

Menurutnya, Bantua untuk Poktan Kwt Sauyunan itu berupa bibit bawang merah 10 kg. Dolamit 25 kg, Pupuk Poska dan Ctats 10 kg.

(tha)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …