Tim Voli Yakin Lolos Kualifikasi Porprov 2022

LATIHAN : Tim voli putri Kabupaten Sumedang saat latihan di lapangan Cambora Desa Raharja Kecamatan Tanjungsari, Minggu (28/2/2021) (foto : TOHA/RADAR SUMEDANG)

LATIHAN : Tim voli putri Kabupaten Sumedang saat latihan di lapangan Cambora Desa Raharja Kecamatan Tanjungsari, Minggu (28/2/2021) (foto : TOHA/RADAR SUMEDANG)

POJOKBANDUNG.com, TANJUNGSARI – Menghadapi Babak Kualifikasi (BK) dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi Jawa Barat (Porprov Jabar) XIV tahun 2022. tim bola voli putri Kabupaten Sumedang terus melakukan latihan di lapangan Cambora Desa Raharja Kecamatan Tanjungsari, Minggu (28/2/2021).


Head Coach Riza Paharizal Azis mengatakan menghadapi BK yang akan digelar di Ciamis

8 Maret sampai 14 Maret mendatang pihak mulai melakukan pemusatan latihan (TC) sekitar satu bulan lalu di lapang bola voli Cambora Tanjungsari.

“Kami targetkan lolos, meski persiapan terlalu mepet karena idealnya 6 bulan, namun kami tetap optimis bisa lolos, karena melihat kondisi pemain yang dimiliki semangat yang luar biasa,” ucapnya kepada Radar Sumedang didampingi asisten pelatih Khresna Adrian Nugroho.

Karena pesiapan minim, kata ia, pemusat latihan lebih difokuskan menjaga mentalitas para pemain, sementara yang lainnya bisa ditangani yang paling penting jaga mentalitas.

“Kami terus berupaya mempersiapkan sedemikian rupa, kebetulan ketika bertanding di Ciamis nanti, lawan-lawannya lumayan berat, makanya faktor teknis tidak banyak perombakan, tapi kita hanya jaga mentalitas anak -anak  sampai hari H bertanding,” tambahnya.

Sementara itu, Khresna menjelaskan, ditengah pandemi Covid-19 pihaknya mengaku kesulitan menggelar TC, biasanya pemusat latihan digelar di gor Unsap  Sumedang. Namun, karena gor Unsap masih belum ada aktifitas sehingga berkoordinasi dengan Iwan Hermawan pelatih motocross PON Jabar yang juga memiliki hobi bola voli.

“Kebetulan Iwan Hermawan memiliki fasilitas olahraga bola voli yang lengkap, sehingga kami melakukan berkoordinasi, dan alhamdulillah diterima untuk melakukan TC disini sehingga kami alihkan kesini,” tambahnya.

Khresna berharap semua pihak bisa mendukung yang nanti akan berjuang untuk Sumedang. Mudah-mudahan doa dan dukungannya bisa membuahkan hasil yang maksimal.

Sementara itu, Iwan Hermawan mengaku bahwa olahraga bola voli merupakan hobi kedua setelah motocross.

“Saking hobinya, saya membuat fasilitas olahraga bola voli yang lengkap termasuk mess pemain,” ucap Iwan saat melihat latihan tim bola voli putri.

Iwan mengaku, memfasilitasi tim bola voli putri Kabupaten Sumedang melakukan TC ditempatnya, dengan harapan bisa digunakan sebaik mungkin untuk mengembangkan atlet olahraga bola voli.

“Saya berharap, meski TC terbilang dadakan namun bisa membanggakan Sumedang di ajang BK tersebut,” pungkasnya.

(tha)

Loading...

loading...

Feeds

DPRD Setujui 2 Raperda Kota Bandung

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung resmi menyetujui dua Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pada Rapat Paripurna …