Syeikh Ali Jabber Diserang, Mahfud: yang Memusuhi Ulama Harus Diadili!

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD

POJOKBANDUNG.com – Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD angkat suara terkait penyerangan kepada pendakwah Syeikh Ali Jabber. Menurutnya, perbuatan pelaku tidak bisa ditolelir karena tidak menunjukan sikap hidup bersama secara damai.

“Pelaku penusukan adalah musuh kedamaian dan perusak kebersatuan,” kata Mahfud dalam keterangan tertulis, Senin (14/9).

Mahfud mendorong kepada pihak kepolisian untuk melakukan penegakan hukum sesuai Undang-undang yang berlaku. Dia juga meminta agar seluruh jika ada pihak-pihak yang berada di belakang pelaku turut diadili.

“Yang memusuhi ulama sehingga harus diadili secara fair dan terbuka serta dibongkar jaringan-jaringannya yang mungkin ada di belakangnya,” jelasnya.

Sebelumnya, Syeikh Ali Jaber ditikam seorang pria tidak dikenal saat mengisi kegiatan tablig di Masjid Falahudin, Sukajawa, Tanjungkarang Barat, pada Minggu (13/9) sore. Berdasar informasi yang dihimpun, Syekh Ali Jaber mengalami luka tusuk di bagian bahu kanan.

Belum diketahui motif pemuda yang nekat menyerang Syekh Ali Jaber menggunakan senjata tajam tersebut. Kapolsek Tanjungkarang Barat AKP David Sianipar membenarkan hal tersebut.

”Benar, saat ini kondisi korban sedang dirawat di Puskesmas Gedong Air, untuk pelaku sudah berhasil ditangkap dan menjalani pemeriksaan di Mapolsek Tanjungkarang,” kata Kapolsek David Sianipar pada Minggu (13/9).

(jpc)

loading...

Feeds

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Konser band kawakan Sheila On 7 sempat direncanakan berlokasi di Kota Bandung pindah ke Kabupaten Bandung. Hal itu menjadi …