Perkuat Sinergi Menuju UHC Tahun 2020 di Kota Cimahi

POJOKBANDUNG.com, CIMAHI BPJS Kesehatan Cabang Cimahi bersama Pemerintah Daerah KotaCimahi melaksanakan Forum Komunikasi Para Pemangku Kepentingan Utama membahas optimalisasi program JKN-KIS, Senin (30/03/2020). Acara dilaksanakan di Ruang RapatAsistenPemerintahandanKesejahteraan Rakyat Pemerintah Daerah Kota Cimahi, dihadiri AsistenPemerintahandanKesejahteraan Rakyat Pemerintah Daerah Kota Cimahi, Sri NurulHandayani, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Cimahi, Sri Wahyuningsih, Dinas Kesehatan, Dinas Tenaga Kerja, BPKAD, Dinas Sosial P2KBP3A, Bappeda, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, dan beberapa stakeholder lain.

Pada kesempatan tersebut, Sri Wahyuningsihatau yang akrabdisapaIchiinimengapresiasi komitmen Pemerintah Daerah Kota Cimahi untuk mewujudkan UHC dan memberikan perlindungan jaminan kesehatan kepada warganya di tahunini. Ia pun mengatakan bahwa Program JKN-KIS merupakan program negara yang wajib diikuti seluruh penduduk, termasuk orang asing yang menetap lebih dari enam bulan di Indonesia.

“JKN-KIS adalah suatu bentuk perhatian negara untuk memberikan perlindungan dasar berupa perlindungan kesehatan kepada seluruh warga negaranya. Oleh karenanya, kami butuh dukungan dari segenap pihak agar program ini bisa terus berjalan dan memberikan manfaat bagi pesertanya yang memerlukan layanan kesehatan. Kami juga berharap Pemerintah Daerah Kota Cimahi bisa membantu mendorong peningkatan sarana dan prasaran kesehatan di wilayahnya untuk menunjang lancarnya implementasi JKN-KIS,“ ucap Ichi.

Menanggapi hal tersebut, AsistenPemerintahandanKesejahteraan Rakyat Pemerintah Daerah Kota Cimahi, Sri NurulHandayanimenjelaskan pada dasarnya Pemerintah Daerah Kota Cimahisangatmendukung program JKN-KIS. Pemda Kota Cimahi akan kawal terus perjalanan Program JKN-KIS di KotaCimahi serta melakukan berbagai usaha dan upaya agarKotaCimahi bisa UHC di tahun 2020. Salah satunya dengan menghimbau seluruh sektor dan OPD yang ada untuk bersinergi.

“Program ini harus dikawal bersama, dilaksanakan bersama dan harus menjadi perhatian khusus. Apa yang menjadi kendala selama ini harus dicarikan solusi bersama. Sampai bulan Maret 2020, cakupan kepesertaan JKN-KIS di Kota Cimahi telah mencapai 92% dari total penduduk sebesar 544.361 jiwa. Sesuai Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018, kami siap memperkuat sinergi dengan BPJS Kesehatan untuk meningkatkan jumlah kepesertaan JKN-KIS di Kota Cimahi,” tegas Nurul.

(dh)

loading...

Feeds

BPJAMSOSTEK Tasikmalaya Gelar Employee Volunteering

POJOKBANDUNG.com, TASIKMALAYA – BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Employee Volunteering bersih-bersih sampah Bersama Bank Sampah Belebet dalam rangka World …