Pojokbandung.com, BANDUNG – Wabah virus Covid-19 yang sangat mematikan dan mudah menular,hal ini tentu mendatangkan masalah serius yang berimbas pada semua sendi kehidupan manusia .Untuk itu penyebarannya harus segera dihentikan dengan melakukan tindakan pencegahan.
Terkait masalah tersebut, BP JAMSOSTEK Bandung Lodaya melalui tindakan pencegahan agar virus ini tidak meluas.
kepala Cabang JAMSOSTEk Bandung Lodaya ,Alpian, melalui rilisnya pada Hari Jum’at 20/3 menjelaskan, untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona terkait pelayanan klaim JHT, JKK, JKM, JP Peserta BPJAMSOSTEK adalah dengan memberikan layanan klaim melalui online system .selain itu,bagi Peserta yang sudah mendapat panggilan/verifikasi untuk hadir ke Kantor BPJAMSOSTEK, disediakan handsanitizer dan masker.
Bukan itu saja,semua yang datang ke BP JAMSOSTEK Bandung Lodaya harus melakukan pendeteksian suhu tubuh.bagi Peserta yang memiliki suhu tubuh diatas 37, 5 derajat celcius, maka tidak diperbolehkan memasuki area gedung kantor.Begitu juga dengan tempat duduk mengalami perubahan.
Tempat duduk berjarak kurang lebih 1 meter antara Peserta yang satu dengan Peserta yang lainnya.Bagi perusahaan yang melaporkan data bulanan dan ingin bertemu dengan Pembina Perusahaan yaitu Bidang Kepesertaan / AR dan ARK cukup menghubungi melalui telepon kantor, handphone, WA (Whatsapp), SMS, dan email.
BPJAMSOSTEK Cabang Bandung Lodaya juga memberitahukan kepada semua Perusahaan dan Peserta yang akan melakukan klaim Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), dan Jaminan Pensiun (JP) untuk mematuhi peraturan yang sudah dikeluarkan oleh Pemerintah Pusat dan Surat Edaran dari Gubernur Jawa Barat untuk mencegah terjadinya penyebaran Virus Corona.
” BP JAMSOSTEK Cabang Bandung Lodaya terus menghimbau kepada seluruh Karyawan dan Peserta BPJAMSOSTEK agar tidak keluar rumah, menghindari keramaian, menjaga jarak dengan yang lain, menjaga kebersihan diri dan lingkungan serta menjaga kesehatan tubuh agar tetap fit”.pungkas Alpian. (sol)