Longsor Timbun Kampung Hegarmanah KBB, Tanah Bergerak Dekati Tol Cipularang

Foto Ilustrasi

Foto Ilustrasi

POJOKBANDUNG.com, Ngamprah – Longsor timbun belasan rumah tepatnya dekat Tol Cipularang KM 11 di Kampung Hegarmanah, Desa Sukatani, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Selasa (11/2) pukul 21.20 WIB. Beberapa bangunan ada yang rata dengan tanah dan warga terjebak timbunan longsor.

“Sekitar pukul 21.20 WIB, kata sejumlah warga yang mengungsi dari RT sebelah, ada longsor di pemukiman mereka yang berdekatan dengan Tol Cipularang,” ujar salah satu warga Desa Sukatani, Dian Aisyah, Rabu (12/2).

Menurut Dian, berdasarkan informasi warga yang mengungsi, kondisi tanah di sekitar lokasi masih bergerak. Selain itu, masih ada warga yang diduga terjebak di rumahnya.

“Katanya ada rumah yang sudah rata dengan tanah,” ucap Dian.

Sementara itu, menurut Humas Tol Purbaleunyi Nandang Elan, peristiwa itu hanya berjarak sekitar 8 meter dari bahu jalan. Pihaknya saat ini sudah mengirimkan tim ke lokasi kejadian.

“Info terkini dari TKP, longsor masih terus mendekati jalur tol. Jadi tim kami segera ke TKP,” pungkas Nandang.

(apt)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …