POJOKBANDUNG.com,SUBANG– Wakil Bupati Subang, Agus Masykur perintahkan Satuan Polisi Pamong Praja untuk meningkatkan patroli dan memantau dan menegur ASN yang suka keluyuran saat jam kerja.
Menurut Agus, penegakan disiplin PNS di daerah tersebut, guna memastikan tidak ada PNS yang berkeliaran di luar kantor saat jam kerja.Hal ini tidak patut dilakukan oleh PNS sebagai abdi negara dan publik figur ditengah masyarakat.
Kalau ada PNS yang terlihat keliaran pada saat jam dinas kata dia, foto dan laporkan nanti kepala dinasnya akan kita beri sanksi. Terutama pada saat jam kerja berada dipusat perbelanjaan dan tempat lainnya yang diindikasi banyak ASN yang pada saat jam kerja keluar.
“PNS itu digaji oleh negara, kemudian mereka harus menjadi contoh yang baik bagi masyarakatnya,” ujar Agus dalam amanat apel pagi Senin (18/11/2019)
Agus menambahkan, pihaknya ingin membudayakan pelayanan prima kepada masyarakat, jika kepala SKPD nya sudah tidak bisa mengatur bawahannya selaku maka lebih baik mengundurkan diri.
Ia menilai, berawal dari kesadaran dan kedisiplinan dalam bekerja diharapakan ASN Pemkab Subang bisa bekerja lebih optimal untuk melayani masyarakat. Terutama dalam hal pelayanan publik.
“Contoh dalam hal pengurusan KTP, perizinan dan lainya yang masih dirasakan masyarakat belum optimal dan harus kita perbaiki dan tingkatkan,” pungkas Agus