Dengan Mobile JKN, Ainun Merasa Tenang Berada di Kota Orang

Ainun

Ainun

POJOKBANDUNG.com – Berada jauh dari orang tua membuat seseorang khawatir jika mengalami masalah kesehatan. Mereka yang berdekatan dengan orang tua dan merasakan sakit, akan langsung dirawat dan diperhatikan oleh orang tuanya. Namun tidak bagi mereka yang berjauhan dengan orang tua, mereka hanya mandiri dengan berobat senidir tanpa harus ada yang mengantarnya ke fasilitas kesehatan.

Begitu juga yang dirasakan oleh Ainun (42), seorang Aparatur Sipil negara (ASN) di Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Bandung. Ia mengaku sudah setahun dirinya berada jauh dengan kedua orang tuanya yang tinggal di Bengkulu. Kepada tim Jamkesnews, ia bercerita bahwa saat masih tinggal di Bengkulu, dirinya selalu ditemani ibunya ke fasilitas kesehatan apabila dirinya sakit.

“Iya kalau dulu kemana-mana ada orang tua yang selalu dekat. Tapi kini kemana-mana harus mandiri, apalagi sewaktu saya sakit tipes dan harus di rawat, mana jauh dari orang tua. Tapi alhamdulillahnya ada teman saya yang memberi tahu kalau bisa menggunakan KIS digital dari aplikasi Mobile JKN, karena kartu fisik saya tertinggal di Bengkulu.waktu itu saya mendapat pertolongan pertama dari KIS Digital, karena kartunya ketinggalan di Bengkulu,” ucap Ainun, Rabu (30/10).

Sebelumnya, Ainun belum mengetahui adanya aplikasi Mobile JKN yang dikeluarkan oleh BPJS Kesehatan. Sejak dirinya diberitahu oleh temannya saat berobt, ia menjadi mengerti dan paham aplikasi tersebut. Menurutnya, aplikasi Mobile JKN dapat memudahkan peserta untuk mendapatkan pelayanan kesehatan dan pelayanan administrasi.

“Gampang banget untuk mengakses aplikasi ini. Menurut saya, ini aplikasi yang use friendly banget. Ternyata di aplikasi tersebut kita bisa ubah faskes kita, mengetahui riwayat penggunaan, skrining kesehatan, pendaftaran autodebit, catatan pembayaran hingga bisa mendapatkan KIS digital seperti saya waktu itu,” tambah Ainun.

Dirinya mengatakan bahwa BPJS Kesehatan saat ini sudah mengikuti perkembangan zaman. Terbukti, banyak inovasi-inovasi yang diberikan oleh BPJS Kesehatan yang dapat memberikan kemudahan kepada pesertanya. Ainun berharap, lewat Program JKN-KIS, BPJS Kesehatan terus menciptakan inovasi-inovasi terbaru lainnya sehingga nantinya akan memudahkan masyarakat untuk menagkses informasi terkait penyelenggaraan Program JKN-KIS.

“BPJS Kesehatan memang milenial banget, selalu mengikuti perkembangan zaman, apalagi sekarang kemana-mana selalu bawa gadget, otomatis semua keperluan dan kebutuhan kita jauh lebih mudah jika dalam satu genggaman, satu klik, dengan menggunakan aplikasi Mobile JKN. Mudah-mudahan ada inovasi lainnya yang nantinya bisa memudahkan pesertanya untuk mengaskes informasi tentang Program JKN-KIS,” tutup Ainun.

(apt)

loading...

Feeds

BPJAMSOSTEK Tasikmalaya Gelar Employee Volunteering

POJOKBANDUNG.com, TASIKMALAYA – BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Employee Volunteering bersih-bersih sampah Bersama Bank Sampah Belebet dalam rangka World …