POJOKBANDUNG.com – Prolanis merupakan sebuah Program Pengelolaan Penyakit Kronis dengan sistem pelayanan kesehatan dan pendekatan proaktif yang melibatkan peserta, fasilitas kesehatan, dan BPJS Kesehatan dalam rangka memelihara kesehatan peserta BPJS Kesehatan yang menderita penyakit kronis, sehingga dapat mencapai kualitas hidup yang optimal dengan biaya pelayanan kesehatan efektif dan efisien.
Program yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan ini bertujuan untuk mendorong peserta penyandang penyakit kronis mencapai kualitas hidup optimal. Penyakit kronis yang dimaksud adalah diabetes melitus tipe 2 dan hipertensi. Prolanis ini merupakan kelanjutan dari skrining kesehatan.
Jika hasil skrining riwayat kesehatan mengindikasikan peserta memiliki faktor resiko diabetes melitus tipe 2 atau hipertensi, peserta dapat turut serta dalam Prolanis.
Pada saat ditemui wartawan di Puskesmas Bihbul Kabupaten Bandung (24/10) berbincang dengan salah satu peserta Prolanis, H. Ridwan (77) pensiunan PNS yang menjadi peserta prolanis selama 2 tahun ini masih semangat mengikuti kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh Puskesmas Bihbul, Kabupaten Bandung dan BPJS Kesehatan Cabang Soreang. Ridwan merupakan penderita penyakit hipertensi, sudah 3 tahun ini pensiunan PNS yang menjabat di Pemprov Jabar ini punya riwayat penyakit tersebut.
Setelah adanya BPJS Kesehatan Bapak bercucu 8 orang ini dianjurkan untuk mengikuti Prolanis. Baginya semenjak mengikuti Prolanis, tensinya bisa terkendali stabil karena mengikuti pola hidup yang sehat, seperti senam, menjaga pola makan, istirahat yang teratur serta edukasi seperti yang disosialisasikan oleh Puskesmas Bihbul dan BPJS Kesehatan Cabang Soreang.
“Kalau dulu Askes kan, sekarang BPJS Kesehatan tentu banyak tantangan yang dihadapi, saya tahu kondisi BPJS Kesehatan sekarang bagaimana, walaupun begitu BPJS Kesehatan beruopaya untuk selalu memberikan pengobatan gratis dan pelayanan kesehatan yang baik bagi pesertanya, salah satunya saya sangat tertolong sekali, jika berobat saya gunakan BPJS Kesehatan,” ujar Ridwan.
Ridwan juga menambahkan bahwa untuk membantu BPJS Kesehatan bisa dilakukan dengan menjaga kesehatan kita agar tidak mudah sakit. Dengan rutin berolahraga, tidur yang cukup, konsumsi makanan yang sehat dan bergizi, tidak merokok, lakukan hal itu saja sudah cukup.