Atlet Gym Disdik Jabar Kontes di All Season

BERLAGA DI ULTIMATE: Andi, atlet bodi kontes Disdik Jabar saat tampil di kelas All Season di Miko Mall, Bandung, Minggu (15/9).

BERLAGA DI ULTIMATE: Andi, atlet bodi kontes Disdik Jabar saat tampil di kelas All Season di Miko Mall, Bandung, Minggu (15/9).

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG– Tim bodi kontes Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat (Jabar) kembali naik panggung. Kali ini salah satu atlet gym Disdik Jabar menurunkan atletnya, Andi, 31, di ajang Ultimate Body Contest 2019 yang berlangsung di Miko Mall, Bandung, Minggu (15/9). Andi yang pernah mencatat sejarah di kejuaraan Mega Indigo Sixpacktaculer Bodycontest 2019 di Tasikmalaya ini diturunkan di kelas All Season.

Saat berlaga, Andi didampingi pelatih, Beh Enjol dan koordinator tim Titon dan Yosi. Dalam laga ini gym Disdik hanya menurunkan satu atlet.Kali ini ini menurunkan lima atlet.

Pelatih gym Disdik Jabar, Beh Enjol menjelaskan, pihaknya hanya menurunkan satu atlet, karena tingginya kesibukan para staf sibuk dengan tugas dan kewajiban sebagai aparat sipil negara (ASN) yang juga ‘nyambi’ sebagai atlet gym.

“Saat ini hanya Andi yang siap menghadapi even ini. Dan dia pas masuk di kelas All Season,” tandas Enjol yang diamini koordinator tim, Titon, disela pertandingan.

Saat berita ini diturunkan pertandingan masih berlangsung dan sementara Andi masuk dalam peringkat 20 besar.

(man/mun)

loading...

Feeds

BPJAMSOSTEK Tasikmalaya Gelar Employee Volunteering

POJOKBANDUNG.com, TASIKMALAYA – BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Employee Volunteering bersih-bersih sampah Bersama Bank Sampah Belebet dalam rangka World …