Kecelakaan Tol Jagorawi , Penumpang Terlempar Keluar, Tiga Tewas

POJOKBANDUNG.com – Sebanyak tiga (3) orang meninggal dunia dan tiga (3)  lainnya mengalami luka berat dalam kecelakaan tunggal di KM 36 Tol Jagorawi arah Jakarta, Minggu (15/9/2019) sekitar pukul 08.00 WIB.

Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Fadli M Amri menjelaskan, mobil Suzuki APV bernomor polisi F 1196 FH itu mengalami pecah ban belakang sebelah kanan.

Kemudian menyebabkan mobil oleng, dan terbalik, serta orang yang berada dalam mobil terlempar keluar.

“Mobil bergerak dari arah Bogor menuju Jakarta. Namun di TKP ban belakang sebelah kanan pecah, oleng dan mobil terguling,” kata Fadli.

Menurutnya, tiga orang meninggal seketika, tiga luka berat dan tiga luka ringan.

Kecelakaan di Bogor

Kecelakaan di sekitar Tol Jagorawi, Bogor, Ahad (15/9/2019)./Foto: Istimewa

 

Untuk korban meninggal, sudah dievakuasi ke RSUD Ciawi, sementara korban luka dilarikan ke RS EMC Sentul.

“Saat ini jalur Tol Jagorawi KM 36 sudah aman dan bisa dilintasi kendaraan,” kata Fadli.

Sebelumnya diberitakan di Pojokbogor.com, kecelakaan lalu lintas terjadi di area Tol Sentul, Kabupaten Bogor, Ahad (15/9/2019) pagi.

Hal ini diungkap salah satu warga bernama Ravie Aries Sukma kepada Pojokbogor.com.

“Tadi pas lewat,” ujarnya menambahkan.

Kecelakaan di Bogor

Kecelakaan di sekitar Tol Jagorawi, Bogor, Ahad (15/9/2019)./Foto: Istimewa

 

Ravie mengaku kurang mengetahui kronologis terkait kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut.

“Saya lewat baru saja kejadian, tapi itu kecelakaan tunggal,” ujarnya.

Kecelakaan tunggal itu, katanya, membawa rombongan keluarga.

Hingga berita ini diturunkan belum ada konfirmasi dari pihak-pihak terkait.

Kecelakaan di Bogor

Kecelakaan di sekitar Tol Jagorawi, Bogor, Ahad (15/9/2019)./Foto: Istimewa

(cek/pojokbogor)

loading...

Feeds