POJOKBANDUNG.com – Cerita tentang driver Gojek yang menceritakan kisah sedih ke penumpang tentang istrinya yang sakit hingga meninggal viral di media sosial. Driver ojek online (ojol) itu ternyata menipu dan Gojek langsung melakukan pemutusan mitra.
Awalnya, cerita tentang driver Gojek itu dikisahkan oleh pemilik akun @kirekswasta di Twitter pada Selasa (10/9/2019). Hingga saat ini, cerita itu sudah di-retweet lebih dari 11.000 kali. Pemilik akun itu juga mengunggah tangkapan layar (screenshot) identitas driver ojol tersebut.
Dalam ceritanya, driver ojol itu mendadak menangis saat sedang membawa penumpang. Dia lalu bercerita bahwa sang istri dioperasi di Bekasi dan harus menebus obat. Driver ojol itu mengaku tak punya cukup uang untuk obat istrinya sehingga harus banting tulang mengambil order ojol.Pemilik akun itu kemudian memberikan sejumlah uang untuk obat dan biaya makan si driver ojol. Peristiwa itu disebut terjadi pada hari itu, 10 September 2019.
Cuitan @kirekswasta yang viral itu ternyata mendapat perhatian dari netizen lain. Pemilik akun @yukeeofn mengaku pernah naik Gojek si driver ojol yang sama pada Juli 2019. Saat itu, si driver ojol juga bercerita tentang istrinya yang sakit dan butuh uang untuk menebus obat.
Bahkan driver ojol itu sempat mengirim pesan lewat WhatsApp ke pemilik akun @yukeeofn untuk meminta transfer tambahan uang. Keesokan harinya, si driver ojol menyebut istrinya meninggal.
Oleh sebab itu, pemilik akun @yukeeofn kaget ketika driver ojol yang sama itu kembali mengumbar cerita soal ‘istri sakit’ dua bulan kemudian. Cuitan @yukeeofn juga viral hingga di-retweet lebih dari 19.000 retweet.
Pada akhirnya, pemilik akun @kirekswasta mendapat kabar dari pihak Gojek bahwa driver ojol tersebut mengaku sudah menipu. Driver ojol itu juga diproses.
Saat dihubungi, Senior Manager Corporate Affairs Gojek, Alvita Chen, membenarkan hal itu. Pihak Gojek berterima kasih atas laporan dari masyarakat soal penipuan yang dilakukan driver-nya.
“Dapat kami sampaikan bahwa laporan ini sudah segera diinvestigasi oleh tim customer service kami. Kami menyayangkan perilaku oknum tersebut dan berterima kasih kepada masyarakat yang sudah melaporkan hal tersebut kepada kami,” kata Alvita saat dimintai konfirmasi, Kamis (12/9).
Alvita memastikan tindakan tegas sudah dijatuhkan kepada driver ojol itu. Gojek melakukan pemutusan mitra.
“Oknum pelaku diberi sanksi tegas sesuai SOP kami karena penipuan merupakan jenis pelanggaran yang kami tidak tolerir,” ungkapnya.