POJOKBANDUNG.com – Semakin hari semakin berkurang jumlah peserta yang berkunjung ke kantor BPJS Kesehatan Cabang Soreang. Kondisi tersebut dikarenakan masyarakat mulai menyadari keberadaan aplikasi Mobile JKN. Namun rupanya masih ada yang belum mengetahuinya, seperti halnya Neli Susilawati (42). Ibu dua anak ini datang ke kantor dengan maksud untuk memindahkan fasilitas kesehatan milik ibunya.
“Ibu saya sudah terdaftar di Klinik Ratnasari dan ingin dipindahkan ke Klinik Mitra Kasih. Saya lupa bawa berkas apa saja. Tapi untungnya ada petugas Anjungan Mobile JKN yang memberikan sosialisasi tentang manfaat aplikasi Mobile JKN,” ujar Neli, Senin (8/4).
Neli pun segera mengeluarkan handphone miliknya lalu meminta penjelasan bagaimana cara menggunakan aplikasi tersebut. Ia kaget karena ternyata sangat mudah mengakses aplikasi Mobile JKN, dengan berbagai fitur yang bisa di akses dimana saja dan kapan saja. Semua bisa dilakukannya seketika itu juga, mulai dari pendaftaran peserta baru, penambahan anggota keluarga dan juga mengubah fasilitas kesehatan dan kelas kepesertaan.
“Alhamdulillah sekali, berkat aplikasi Mobile JKN saya datang ke kantor juga tidak sia-sia. Tadinya saya pikir harus kembal lagi ke rumah mengambil beberapa persyaratan yang tertinggal. Malas sekali rasanya, sudah jauh, panas pakai motor. Tahu begitu saya tidak usah ke kantor ya, tinggal pakai Mobile JKN saja dari rumah,” kata wanita yang sehari-harinya bekerja di instansi pemerintah ini sambil tertawa.
Ia pun mengaku tak sabar untuk mengenalkan aplikasi tersebut kepada keluarga dan tetangganya. Menurutnya, di lingkungan rumahnya masih ada yang bersikeras mengunjungi Kantor BPJS Kesehatan untuk urusan apapun.
“Jadi mereka tidak perlu lagi jauh-jauh kemari kalau cuma mau urus perubahan administrasi. Saya sudah dapat ilmu baru, pasti nanti saya bagikan ke tetangga sekitar rumah agar bisa sama-sama merasakan kemudahan yang ada di aplikasi Mobile JKN ini. Terima kasih BPJS Kesehatan sudah membuat urusan peserta jauh lebih mudah,” katanya bersemangat.