DJ Winky Dukung Jokowi, Ini Alasannya…

Winky Wiryawan

Winky Wiryawan

POJOKBANDUNG.com, JAKARTA — Musisi yang juga pemain film, Winky Wiryawan menyatakan akan memilih Jokowi dalam pemilihan presiden 17 April mendatang. Pria yang juga DJ papan atas Indonesia itu menilai Jokowi adalah pemimpin yang sudah jelas rekam jejaknya.

Sejak awal menjadi wali kota, gubernur, hingga menjadi Presiden, Jokowi dinilai tetap menampilkan karakter kepemimpinan yang sama.

“Tahu bapak Jokowi pertama kali wali kota Solo. Terus dia pindah ke Jakarta waktu itu heboh banget karena ada orang daerah mencalonkan jadi Gubernur Jakarta terus menang,” kenang Winky.

Dia menilai sejak awal karakter Jokowi berbeda dengan pemimpin lain. Kepemimpinan Jokowi tidak berjarak dengan rakyat. Dia menilai, Jokowi egaliter dan membumi.

“Kesan gue pertama-tama, jujur melihat dia itu sebagai rakyat dan beliau benar-benar kalau blusukan tidak dibuat-buat,” ujar Winky.

Winky pun mengapresiasi Jokowi yang peduli pada anak muda. Perhatian Jokowi, kata dia, terhadap seni dan musik juga sangat baik. Ini yang membuat Winky sebagai salah satu pegiat musik semakin yakin akan pilihannya pada Jokowi.

“Dia (Jokowi) juga peka terhadap kegiatan kepemudaan terutama kesenian, dan dia melihat antusias anak-anak millenials ini membuat festival dan pagelaran musik itu dengan serius. Dia sangat support,” puji Winky.

Karena alasan itu, dirnya tak ragu mengajak anak muda untuk datang ke TPS pada 17 April untuk memilih Jokowi menjadi presiden Indonesia periode 2019-2024.

“Kenapa harus Jokowi lagi? Karena Jokowi trek recordnya jelas, serba transparan. Kita harus support bapak Jokowi karena dia tidak neko-neko dan jujur,” tegas Winky. (*/nto)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …