TKN Kecewa, Bawaslu Jabar Putus Tiga Emak-emak Tak Langgar Pemilu

POJOKBANDUNG.com – Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf Amin, Abdul Kadir Karding mengaku kecewa dengan Bawaslu Jawa Barat yang memutus tiga emak-emak tidak melakukan pelanggaran pemilu. Padahal menurut Karding emak-emak tersebut melakukan kampanye hitam dengan mendeskriditkan Joko Widodo (Jokowi) di Pilpres 2019.

“Saya ‎kira kampanye hitam yang dilakukan oleh ibu-ibu itu menganggap tidak masuk dalam kategori pelanggaran Pemilu saya kira patut dipertanyakan,” ujar Karding saat dihubungi, Selasa (26/2).

Oleh sebab itu, apabila lolos di Bawaslu. Maka perlu ada pihak yang melaporkan kegiatan emak-emak itu kepolisian. Hal itu diduga tiga emak-emak tersebut berbohong ke publik dan melakukan ujaran kebencian.

‎”Harus ada yang melaporkan sebagai ujaran kebencian dan berbohong. Itu penting. Dan Undang-Undang ITE nanti mesti ada yang melaporkan. Dan kami akan melaporkan itu,” pungkasnya.

Sebelumnya, Bawaslu Jawa Barat menyebut tiga emak-emak yang diduga melakukan kampanye hitam di Karawang, Jawa Barat, tidak memenuhi unsur pelanggaran dalam peraturan kampanye pemilu.

Sebelumnya, tiga perempuan di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, diamankan polisi karena dianggap menyudutkan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin.

Diketahui dalam video yang beredar, para pelaku tersebut berbicara dalam bahasa Sunda saat kampanye door to door. Mereka meyakinkan warga bahwa Jokowi akan melarang azan dan membolehkan pernikahan sesama jenis. Selain itu, ada juga video ibu-ibu yang ditolak warga saat berkampanye mendukung Jokowi.‎

(jpc)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …