Oke D Junjunan Harapkan Masyarakat Dewasa Tentukan Pilihan

Caleg DPR RI, Oke D Junjunan saat memaparkan visi dan misi dihadapan kader PAN Kota Bandung.

Caleg DPR RI, Oke D Junjunan saat memaparkan visi dan misi dihadapan kader PAN Kota Bandung.

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Calon anggota legislatif (Caleg) DPR RI, Oke D Junjunan meminta kepada masyarakat agar pesta demokrasi 17 April 2019 tidak dijadikan “pertarungan” antar pendukung. Caleg Dapil 1 Jabar, Kota Bandung-Cimahi itu juga meminta, para pendukung di Pilpres atau Pileg bisa lebih dewasa dalam menentukan pilihan.

“Ini pesta demokrasi, pesta rakyat, jadi jangan mendukung sampai berlebihan apalagi sampai harus ada perpecahan,” ucap Oke saat ditemui disela-sela aktifitasnya, Kamis (21/2/2019).

Oke menyebut, perbedaan pilihan dalam berdemokrasi merupakan satu hal yang wajar dan lumrah. Kata Oke, siklus demokrasi ini seharusnya menjadi pembelajaran bagi masyarakat untuk bisa mendahulukan perbedaan pilihan atau ideologi tanpa harus berselisih tegang mementingkan ego masing-masing.

“Berbeda pilihan tak mengapa, itu lah demokrasi kita. Kita harus belajar dari pengalaman sebelumnya, agar kedepannya demokrasi kita tetap dijaga, jangan ada perselisihan meskipun berbeda pilihan,” papar Oke.

Caleg dari Partai Amanat Nasional (PAN) itu berharap juga generasi milenial yang kerap masuk dalam kategori swing voters bisa mendahulukan azas sosial, pertemanan dan hubungan antara satu sama lain yang sudah lebih lama terjalin ketimbang berselisih karena beda pilihan.

“Sekarang ini generasi milenial banyak di sorot. Saya yakin generasi milenial bisa menjadi contoh bagi pemilih lain dalam bersikap lebih dewasa dan mengedepankan asas sosial,” terangnya.

Oke menuturkan, seharusnya perhelatan Pilpres dan Pileg 2019 bisa menjadi bagian dalam edukasi politik. Salah satunya memberantas isu-isu hoaks yang banyak tersebar diberbagai lini media sosial.

“Ayo kita sama-sama jadi pemilih cerdas. Bersama-sama perangi hoaks dan mengedepankan program serta gagasan untuk pembangunan negeri ini,” pungkasnya.

(arh)

loading...

Feeds

BPJAMSOSTEK Tasikmalaya Gelar Employee Volunteering

POJOKBANDUNG.com, TASIKMALAYA – BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Employee Volunteering bersih-bersih sampah Bersama Bank Sampah Belebet dalam rangka World …