Datang dengan Pro Kontra, Patrich Wanggai Buktikan Kualitasnya

Patrich Wanggai © PERSIB.co.id/Rivan Mandala

Patrich Wanggai © PERSIB.co.id/Rivan Mandala

POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Patrich Wanggai membuktikan kualitasnya. Ia seakan membuktikan anggapan miring terhadap dirinya.

Maklum saja, awal kedatangan mantan pemain Sriwijaya itu ke Persib menimbulkan polemik. Wanggai datang dengan pro dan kontra.

Sebagian bobotoh, bahkan menolak kedatangan pemain 30 tahun itu. Hal itu terjadi karena menganggap prilakunya yang kurang bersahabat.

Seakan ingin membuktikan kapasitasnya, pemilik nomor 88 itu bermain trengginas saat lawan PS TIRA, Senin lalu. Dua gol ia sarangkan ke gawang tim besutan Nil Maizar itu.

Atas pencapainnya itu, Wanggai mendapat apresiasi dari pelatih Mario Gomez. “Patrich (Wanggai) bermain sangat bagus,” puji pelatih asal Argentina itu.

Gomez menuturkan jika dirinya sudah kepincut dengan penampilan mantan pemain timnas pada SEA Games 2011 dan 2013 itu.

“Saya pernah bekerjasama dengan Patrich bulan Desember. Tapi saat itu kontraknya belum fix. Tapi saat ini dia bermain untuk kita dalam kondisi yang bagus,” ucap Gomez.

Sukses menyarangkan dua gol pada penampilan keduanya bersama Maung Bandung, Wanggai merendah. Dirinya enggan disebut pahlawan dalam laga menghadapi klub berjuluk The Young Warriors itu.

“Luar biasa sekali, pertandingan sangat seru. Tentu saya senang dengan hasil ini. Tapi, hasil bagus ini berkat semua kerja keras dari teman-teman satu tim,” tuturnya.

“Ingat, perjalanan masih sangat panjang. Kita harus lebih baik dan konsentrasi lagi untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya,” kata Wanggai.

(pra)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …