Targetkan Gelar Juara Berarti Harus Diikuti dengan Kerja Keras

Supardi Nasir saat beraksi di lapangan hijau

Supardi Nasir saat beraksi di lapangan hijau

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Persib Bandung menjadi salah satu tim yang dijagokan dalam perebutan gelar juara di kompetsisi Gojek Liga 1 musim 2018. Bahkan Tim Maung Bandung itu komitment untuk terus mempertahankan posisi bahkan naik ke puncak klasemen.

Namun, Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir tidak mau mentargetkan gelar juara tanpa adanya kerja keras dari rekan se-tim.

“Patut kita syukuri (tim berada di lima besar), tapi itu semua belum cukup. Kita harus lebih (kerja keras) kalau kita ingin bicara juara,” ucap pemain kelahiran bangka ini, pada saat ditemui di Stadion GOR Arcamanik, Kamis, (19/7/2018)

“Bicara juara kita berbicara menang-draw, menang-draw. Bukan berarti, kita tidak mau menerima kekalahan, tapi meminimalisir kekalahan. Karena mustahil kita akan juara, kalau tim banyak kalah. Ini kompetisi,” tambahnya.

Pemain berkepala pelontos itu mengharapkan, agar timnya dapat finish sebelum menjelang kompetisi putaran pertama berakhir dan Persib Bandung dapat menempati posisi atas klesemen.

“Mudah-mudahan kita sebelum liburan (jeda kompetisi), kita bisa berada di klasemen tiga besar. Setidaknya dengan itu kita tidak terlalu jauh untuk mengejar (pemuncak klasemen). Kalau bisa seperti itu, kita akan mudah melanjutkan. Mudah-mudahan terwujud,” pungkasnya.

(job13)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …