Aa Umbara Janji Bakal Prioritaskan Pembangunan KBB Selatan

Calon bupati KBB, Aa Umbara bersama tim. Foto:Rmoljabar

Calon bupati KBB, Aa Umbara bersama tim. Foto:Rmoljabar

POJOKBANDUNG.com, NGAMPRAH – Menang pada Quick Count KPU Kabupaten Bandung Barat, calon bupati Aa Umbara berniat melakukan terobosan pembangunan wilayah selatan setelah resmi dilantik.

Aa yang berpasangan dengan pesinetron Hengki Kurniawan ini menjelaskan, sesuai janji kampanye dirinya akan memprioritaskan pembangunan insfrastruktur wilayah selatan.

Menurutnya potensi wisata selatan tak kalah menarik dengan utara yang lebuh dulu berkembang. Selain curug malela, terdapat beberapa potensi wisata yang akan menjadi daya tarik wisatawan.

“Disana ada beberapa potensi wisata, saya berharap 2019 itu sudah selesai baik aksebilitas maupun lokasi wisatanya seperti curug ngebul,”katanya, Senin (2/7/2018).

Menurut Aa, dirinya telah berdiskusi bersama anggota DPRD KBB terkait anggarannya. Saat keduanya nanti telah dilantik, Aa berjanji siap untuk bekerja secara maraton dan tak ingin berleha-leha.

“Citra Bandung Barat pasca kasus pak Abubakar kan menjadi turun, sehingga saya dan Hengky harus benar-benar memulihkan kembali citra itu, dengan cara ya bekerja dengan benar, salah satunya membuka akses wilayah selatan di anggaran perubahan membedah wilayah sana,” katanya.

Pembukaan akses selatan, kata Aa di antaranya akses wisata Curug Malela, Curug Ngebul, dan Gunung Padang, sehingga wisatawan saat berlibur tidak hanya ke utara tapi ke selatan.

Jika nanti anggaran untuk membuka akses wilayah selatan tak tersedia, Aa mengatakan minimal terlebih dahulu untuk membebaskan tanah-tanahnya dan 2019 langsung diselesaikan.

“Kami juga untuk wilayah Utara dan Barat saat disinggung di debat pada 2019 siap untuk lebih dioptimalkan,” tandasnya.

(rmoljabar/pojokbandung)

 

loading...

Feeds

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Konser band kawakan Sheila On 7 sempat direncanakan berlokasi di Kota Bandung pindah ke Kabupaten Bandung. Hal itu menjadi …