POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Kandidat Cagub Jabar Deddy Mizwar akan merapat ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat untuk menerima Surat Keputusan soal pengusungan pasangan Cagub-Cawagub Jabar 2018 bersama pendampingnya, Ahmad Syaikhu.
“Insya Allah, saya Kamis (30/11/2017) dipanggil DPP (Partai Demokrat) untuk mendapat surat rekomendasi bersama ustad Syaikhu,” papar Deddy Mizwar-sapaan akrabnya- di Pusdai, Kota Bandung, Rabu (29/11/2017).
BACA JUGA:
Akhirnya, Deddy Mizwar-Ahmad Syaikhu Dapat Tiket Pilgub Jabar
Wah! PAN Ternyata Belum Sreg Deddy Mizwar Didampingi Ahmad Syaikhu
Deddy Mizwar-Ahmad Syaikhu Tinggal “Berlayar”
Undangan tersebut, kata Deddy, disampaikan langsung melalui sambungan telepon. Hanya saja ia enggan menyebutkan siapa yang menyampaikan undangan tersebut.
PKS Ngarep Gerindra Ikut Gerbong Koalisi Deddy Mizwar-Syaikhu
“Undangannya dari pimpinan, dari siapanya, ada saja,” kata “Jenderal Naga Bonar”.
Deddy Mizwar berharap, langkah partai besutan mantan Presiden SBY ini segera diikuti oleh partai pengusung lainnya, PAN dan PKS. “Kita juga harapkan PKS demikian keluarkan surat rekomendasi juga, dan pan juga akan melalui mekanismenya,” ucap Deddy.
Pada dasarnya, lanjut dia, Demokrat, PKS dan PAN sudah bulat untuk mengusung dirinya sebagai calon gubernur. Namun ia mengaku menghormati mekanisme masing-masing partai. Ia juga mengaku masih menunggu bergabungnya Gerindra untuk ambil bagian.
“Saya kira itu, mudah-mudahan dari Gerindra bisa bergabung dengan kita,” harapnya