”Kami suka melakukan riset mendalam sebelum melakukan perjalanan, seringkali dengan bertanya rekomendasi dari teman dan mencari perbandingan harga dari berbagai situs di Internet. Dengan aplikasi Google, kami bisa dengan mudah mendapatkan informasi-informasi tersebut di satu tempat, dari mulai foto, ulasan, harga, dan lokasi. Jauh lebih cepat dan praktis,” kata Lenggogeni yang akrab disapa Bu Gen.
Pengalaman merencanakan perjalanan di Google App ini adalah bagian dari komitmen Google untuk terus mengembangkan inovasi yang relevan bagi kebutuhan informasi masyarakat Indonesia.
“Data Google menunjukkan kalau masyarakat Indonesia bisa sangat detail saat mencari informasi untuk liburan. Tahun ini, Jakarta, Jogjakarta, dan Bandung menjadi pilihan destinasi lokal yang paling banyak dicari orang di Google, sementara Pangandaran, Bukit Tinggi, dan Berastagi tengah menjadi tren. Maka itu, kami mendesain Google App untuk membantu menemukan semua informasi yang Anda butuhkan kapan saja, di mana saja, cukup dengan berkata, ‘OK Google’!” tutup Mira.