Pangandaran Masih Jadi Destinasi Wisata Favorit Libur Natal & Tahun Baru

Ilustrasi (ist)

Ilustrasi (ist)

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jawa Barat sedang mempersiapkan beragam atraksi kesenian dan hiburan disalah satu objek wisata, yakni Pantai Pangandaran. Pasalnya, libur akhir tahun objek wisata itu kerap dipenuhi wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.

Kadisparbud Jabar, Ida Hernida mengatakan, objek wisata Pantai Pangandaran dari tahun ke tahun pamornya tetap tinggi dan menjadi primadona dikalangan wisatawan. Bahkan, informasi yang ia dapat, Pangandaran menjadi salah satu objek wisata paling banyak dicari dalam mesin pencarian google di tahun 2017.

“Pantai Pangandaran masih menjadi tujuan favorit wisatawan,” ungkap Ida saat dihubungi, Rabu (22/11).

Ida mengaku, pihaknya sudah mengintruksikan kepada dinas terkait di Kab Pangandaran untuk segera melengkapi dan menyelesaikan segala kebutuhan agenda atraksi dan hiburan kepada wisatawan menjelang libur natal dan tahun baru.

“Sudah kami koordinasikan dengan dinas terkait. Kami yakin persiapan hiburan untuk wisatawan akan tersaji saat libur panjang nanti,” terangnya.

Pangandaran masih menjadi tujuan wisatawan lokal maupun mancanegara. Memang, Ida mengakui, hampir 90 persen wisatawan yang datang merupakan lokal, sedangkan 10 persennya didominasi wisatawan dari luar dan paling banyak berasal dari Negara Singapura dan Malaysia.

“Kontribusi Pangandaran untuk Jabar cukup besar, bayangkan jika satu bulan 200 ribu wisatawan yang datang, dengan perhitungan setiap wisatawan satu hari menghabiskan  uang 700 ribu mencakup makan, hotel, belanja dan lainnya. Artinya, ini potensi yang besar untuk menambah PAD,” ujarnya.

Apalagi, sambung Ida, jika diakumulasikan jumlah kunjungan wisatawan yang datang ke sejumlah objek wisata di Jabar sangatlah besar. Untuk wisatawan lokal saja dalam satu tahun terakhir sudah mencapai 46 juta orang. Sedangkan untuk wisatawan mancanegara sudah mencapai 700 ribu orang.

“Setiap tahunya naik 10 persen sampai 15 persen. Artinya, semua objek wisata di Jabar potensinya cukup besar untuk meningkatkan ekonomi,” pungkasnya.

(arh)

loading...

Feeds

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Konser band kawakan Sheila On 7 sempat direncanakan berlokasi di Kota Bandung pindah ke Kabupaten Bandung. Hal itu menjadi …

BYD M6 Diperkenalkan di GIIAS Bandung 2024

POJOKBANDUNG.com – Setelah sukses memperkenalkan kendaraan listrik (EV) unggulannya di GIIAS Jakarta dengan total pemesanan mencapai 2.920 unit, serta di …