POJOKBANDUNG.com – Pelatih Indonesia Luis Milla optimistis tim asuhannya bisa mengandaskan Malaysia di semifinal, SEA Games.
Meski Malaysia akan mendapatkan dukungan banyak penonton sebagai tuan rumah, Evan Dimas dkk tidak akan gentar. Menurut Luis Milla, Indonesia juga memiliki pendukung setia di Negeri Jiran.
“Mereka saat ini sebagai host, pendukung juga banyak, tapi kami juga punya suporter yang setia,” tegas Luis Milla.
“Saya tetap akan melakukan pendekatan persiapan pemain seperti halnya laga sebelumnya,” lanjut Milla.
Lolos dari Peti Mati, Demian Malah Harus Angkat Koper dari America’s Got Talent 2017 – Pojok Bandung https://t.co/IlJUZPETUX
— Pojok Bandung (@pojokbandung2) August 25, 2017
Melihat catatan pertemuan sebelumnya di SEA Games, Indonesia harus waspada. Pada empat pertemuan terakhir, Indonesia hanya menang sekali.
Namun, kemenangan itu terjadi pada pertemuan terakhir di semifinal SEA Games 2013. Indonesia yang kala itu dilatih Rahmad Darmawan menang via adu penalti yang berakhir dengan skor 4-3.
Sebelumnya, pada 2011, Indonesia babak belur di tangan Malaysia. Di fase grup, Indonesia kalah 0-1.
BACA JUGA:
Indonesia Vs Malaysia Pertaruhan Harga Diri di Semifinal, Siapa Lebih Kuat?
Garuda Muda Jumpa Malaysia di Semifinal SEA Games
Gol Spektakuler Febri Bikin Kamboja Ketinggalan 2-0
Sedangkan di laga final, Indonesia tergelincir melalui adu penalti. Ketika itu Indonesia menjadi tuan rumah.
Pada babak grup SEA Games 2017 ini, Indonesia mengawali perjuangan dengan hasil draw melawan Thailand. Meski belum terkalahkan, Garuda Muda harus bekerja keras hingga memastikan tiket semifinal melawan Kamboja kemarin.
Sebaliknya, Malaysia begitu digdaya di grup A dengan kemenangan absolut.
Bahkan, di laga terakhir, mereka menggulung Laos 3-1. Malaysia dan Indonesia punya pola serangan yang sama, yakni mengandalkan kecepatan dari kedua sisi sayapnya.