Sertijab Kadepstra, Kadeplat, dan Kapusoyu Sesko TNI

Komandan Sesko TNI Letnan Jenderal  TNI  (Mar) R. M. Trusono, S.Mn sedang menyematkan tanda jabatan kepada  Kapusoyu Sesko TNI  Kolonel Laut (P) Imam Musani, S.E.,pada acara Sertijab para Kepala Departemen dan Kapusoyu Sesko TNI di Gedung Serasan Sesko TNI Bandung. Foto Dok Sesko TNI/ Serka Suyatma).

Komandan Sesko TNI Letnan Jenderal TNI (Mar) R. M. Trusono, S.Mn sedang menyematkan tanda jabatan kepada Kapusoyu Sesko TNI Kolonel Laut (P) Imam Musani, S.E.,pada acara Sertijab para Kepala Departemen dan Kapusoyu Sesko TNI di Gedung Serasan Sesko TNI Bandung. Foto Dok Sesko TNI/ Serka Suyatma).

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI (Sesko TNI) Letnan Jenderal  TNI  (Mar) R. M. Trusono, S.Mn, memimpin acara Laporan Korps serah terima jabatan (sertijab)  di Gedung Serasan Sesko TNI Bandung, Rabu (16/8/2017).

Sertijab dijalani Kolonel Inf Dwiyanto Budi P., S.IP. sebagai Kepala Departemen Latihan (Kadeplat), Kolonel Lek I.B.K. Swagata Padangratha, S.T. sebagai Kepala departemen Strategi (Kadepstra), dan Kolonel Laut (P) Imam Musani, S.E. sebagai Kepala Pusat Olah Yudha (Kapus Oyu).

Acara sertijab ditandai penyematan tanda jabatan dan penandatanganan berita acara serah terima jabatan oleh Komandan Sesko TNI Letnan Jenderal  TNI  (Mar) R. M. Trusono, S.Mn kepada para Kepala Departemen dan Kapusoyu Sesko TNI.

Komandan Sesko TNI dalam sambutannya menjelaskan dalam organisasi Sesko TNI sertijab adalah bagian dari pembinaan personel guna meningkatkan kualitas kerja, sesuai dengan tuntutan tugas, peran dan fungsi masing-masing dalam mendukung tugas pokok Sesko TNI.

Lebih lanjut dikatakan bahwa para pejabat Sesko TNI, termasuk para pejabat baru, dalam penyelenggaraan operasional pendidikan di Departemen Latihan, Departemen Strategi dan Pusat Olah Yudha Sesko TNI yang sangat berperan dalam menghasilkan kader-kader pimpinan TNI pada level strategis di masa mendatang.

Komandan mengharapkan bahwa Kadepstra dapat menyelenggarakan kegiatan di bidang studi yang berkenaan dengan pengetahuan strategi, penggunaan kekuatan beserta dukungannya.

“Kadeplat diharapkan dapat melaksanakan program pengajaran di bidang fungsi departemen latihan sesuai tujuan kurikulum pendidikan. Dan Kapusoyu diharapkan dapat melaksanakan kegiatan di bidang pelayanan dukungan kesiapan sistem teknologi informasi dan komputer yang tergelar di Sesko TNI,” paparnya.

Kemudian Komandan Sesko TNI menekankan bahwa penempatan jabatan dilingkungan Sesko TNI adalah merupakan kepercayaan dan amanah serta sekaligus kehormatan yang diberikan oleh TNI, bangsa dan negara, atas kinerja yang ditunjukkan selama ini.

Hadir dalam acara tersebut Wadan Sesko TNI Marsekal Muda TNI Herry Irsal, Ketua IKKT Pragati Wira Anggini Cabang  BS III Sesko TNI Ibu Erna R.M. Trusono,  Para Direktur, Kakardos, Komandan Korsis, Para Kadep, Kapusoyu, Para Paban, Dosen dan Patun Sesko TNI.

(mun)

loading...

Feeds

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Konser band kawakan Sheila On 7 sempat direncanakan berlokasi di Kota Bandung pindah ke Kabupaten Bandung. Hal itu menjadi …