Teken Kontrak Jam 2 Malam, Stefano Lilipaly Pemain Lokal Termahal Liga 1

Stefano Lilipaly

Stefano Lilipaly

POJOKBANDUNG.com- BENAR-benar senyap apa yang dilakukan Bali United di bursa transfer putaran kedua Liga 1 musim ini. Tanpa gembar-gembor di media, Serdadu Tridatu sukses mendatangkan rising star Eerste Divisie Belanda SC Caambur, Stefano Lilipaly.

Bahkan bisa dibilang, transfer Lilipaly kali ini paling menghebohkan yang pernah dilakukan klub Indonesia selama bergulirnya Liga 1 2017. (Baca: Stefano Lilipaly Satu Klub dengan Irfan Bachdim, Bali United Bakal Makin Garang)

Maklum, sederet klub besar tertarik mendatangkan mega bintang Timnas Indonesia ini. Mulai dari Persija Jakarta, Persib Bandung, hingga Madura United.

Pemain Muda Timnas Diminta Meniru Irfan Bachdim dan Stefano Lilipaly

Bahkan, Madura United masih melakukan negosiasi satu hari sebelum Bali United mengumumkan Stefano Lilipaly sebagai rekrutan anyar mereka.

Disinyalir tim lain menawarkan nilai kontrak lebih besar. Namun, akhirnya justru Bali United yang sukses menggaet suami Carmen Nowena ini.

Stefano Lilipaly Menikmati Berkostum Timnas Indonesia, Tak Sungkan Puji Rekan Satu Tim

Penandatanganan kontrak pemain 27 tahun ini dilakukan dengan sangat cepat. Mungkin bisa dikatakan sebagai transfer deal terlarut.

CEO Bali United Yabes Tanuri melakukan penandatanganan kontrak dengan Stefano Lilipaly sekitar pukul 02.00 Wita. Tempatnya juga tidak biasa.

Salah satu restoran di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai menjadi saksi bisu terjalinnya kerjasama kedua belah pihak. Yang menarik, berapa nilai transfer yang harus dibayarkan Bali United ke klub asalnya SC Cambuur? Ini menjadi tanda tanya, tentunya.

Jarang ada klub Indonesia yang berani membayar pemain yang masih terikat kontrak dengan klub asalnya. Berdasar kabar yang beredar sebelumnya, release clause dari SC Cambuur untuk Stefano Lilipaly sebesar 1 juta Euro atau kurang lebih Rp 15,34 miliar.

Kontrak tersebut baru berakhir Juni 2019. Tapi, di situs transfermarkt.com harga pemain keturunan Belanda-Ambon itu adalah 400 ribu Euro atau sekitar Rp 6,3 miliar.

(rb/lit/mus/JPR/pojokbandung)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …