Jelang Tengah Malam, Kebakaran Kejutkan Warga Melong Cimahi

Peristiwa kebakaran terjadi di RT 06 RW 07, Kel Melong, Cimahi Selatan.

Peristiwa kebakaran terjadi di RT 06 RW 07, Kel Melong, Cimahi Selatan.

POJOKBANDUNG.com, CIMAHI- Warga RT 06 RW 07, Kel Melong, Cimahi Selatan, dikagetkan dengan kebakaran di bangunan permanen, Kamis (2/3/2017) jelang tengah malam.


Sumber api berasal dari rumah warga Hj Neneng dan H. Asep Hidayat, yang juga merupakan tempat usaha catering.

Saat kejadian, rumah tengah dalam keadaan kosong, hingga tak menimbulkan korban jiwa. Api diduga berasal dari korsleting listrik di bagian dapur rumah.

“Saya dengar banyak yang teriak kebakaran, spontan saya dengan teman-teman yang lain berusaha memadamkan api dengan alat seadanya,” tutur Asep (22), warga setempat.

Indrahadi, Kepala Regu Pemadam Kebakaran Kota Cimahi yang meluncur ke lokasi, menuturkan lantaran berada di dalam gang, proses pemadaman cukup memakan waktu.

“Kita menerjunkan tiga mobil pemadam dan delapan orang anggota. Karena posisi rumah yang ada di dalam gang, cukup menyulitkan juga. Kesulitan juga ditambah oleh kerumunan warga,” ujarnya.

Api yang menghanguskan 60 persen bangunan rumah akhirnya bisa dipadamkan sekitar pukul 22.15.

“Kerugian diperkirakan mencapai Rp 120 juta, dengan perhitungan material bangunan dan perabotan yang ada di dalamnya,” pungkas Indrahadi.

(gat)

Loading...

loading...

Feeds

DPRD Setujui 2 Raperda Kota Bandung

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung resmi menyetujui dua Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pada Rapat Paripurna …