Namun terlepas dari rumor tersebut, manajer AC Milan Vicenzo Montella sepertinya belum akan berhenti berburu pemain.
Beberapa nama sudah dikantonginya, di antaranya Diego Costa dari Chelsea, pemain Torino Andrea Belotti, dan gelandang Bayer Munchen, Renato Sanches.
Dana yang harus disiapkan Milan untuk belanja ketiga pemain itu ditaksir mencapai £ 200 juta Rp3,5 triliun.
Montella pun seakan bergeming dengan komentar pedas dari para rivalnya di Serie A yang menyebutkan jika langkah-langkah Milan dalam belanja pemain sudah keterlaluan dan tidak seharusnya dilakukan secara jor-joran demikian.
Baca Juga:
Wah, Petinggi AC Milan Ketemuan Agen Cristiano Ronaldo. Bisa Seru Nih!
Kali Ini AC Milan Diwajibkan Kembali ke Liga Champions
Cristiano Ronaldo ke AC Milan, Donnarumma Real Madrid, David De Gea?
Satu yang pasti, apa yang diperbuat Milan di lantai bursa saat ini selaras dengan apa yang pernah dikemukakan presiden baru mereka sejak diangkat beberapa bulan lalu.
Yonghong Li memang bertekad untuk membawa Milan kembali pada kejayaannya, merebut Scudetto dan berjaya di kancah Eropa dengan kembali mengangkat trofi Liga Champions.
Di saat AC Milan menghamburkan uang secara jor-joran, AS Roma justru sudah meraup untung banyak dari hasil penjualan pemainnya saat ini. Pendapatnya saat ini mencapat € 108 juta atau setara Rp1,7 triliun.