Begini Kisah Perburuan Miryam, Si Buronan KPK yang Sempat Ngumpet ke Bandung

Miryam S Haryani

Miryam S Haryani

POJOKBANDUNG.com – Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan membeberkan cerita perburuan atas anggota DPR Miryam S Haryani yang menjadi buronan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Perburuan itu melibatkan tim khusus yang terdiri dari Bareskrim, Polda Metro Jaya, Polres Jakarta Selatan dan Polres Depok.

Iriawan menuturkan, tim bentukannya sempat bergerak ke Bandung setelah menerima informasi keberadaan tersangka pemberi kesaksian palsu dalam perkara korupsi e-KTP.

Baca Juga:

Miryam Nangis di Sidang E-KTP, Saat Disidik KPK Ngakunya Mewek sampai Muntah

Mau Dikonfrontir KPK, Miryam yang Cabut BAP Sambil Nangis Sekarang Malah Sakit

Korupsi E-KTP Berjamaah, Ini Daftar Nama Terduga Penerima Duitnya

Di Bandung, Miryam sempat berada di rumah kerabatnya. Tetapi diaMiryam tidak berdiam di satu lokasi.

“Terus pindah ke Trans Hotel (di Bandung, red),” ujar Iriawan dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya, Senin (1/5/2017).

Ternyata pada Minggu (30/4), politikus Partai Hanura kelahiran Indramayu itu kembali ke Jakarta. Tujuannya untuk menyambangi kerabatnya di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

“Kami telusuri kerabatnya. Tadi malam jam 20.00 kami tangkap di Kemang,” tutur Iriawan.

Saat ditangkap, Miryam sedang berada di Hotel Grand Kemang. Di sana ia tak sendirian, tetapi ditemani seseorang berinisial AP yang juga adiknya.

Selanjutnya, Miryam menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya. Menurut Iriawan, pemeriksaan itu untuk mengetahui pelarian Miryam.

“Pemeriksaan soal pelarian. Kasus pokoknya (tersangka kesaksian palsu, red) yang menangani adalah KPK. Kami akan menyerahkan yang bersangkutan ke KPK,” tuturnya.

(elf/jpg)

loading...

Feeds

BPJAMSOSTEK Tasikmalaya Gelar Employee Volunteering

POJOKBANDUNG.com, TASIKMALAYA – BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Employee Volunteering bersih-bersih sampah Bersama Bank Sampah Belebet dalam rangka World …