Kapolda: Warga Jawa Barat Jangan ke Jakarta!

Kapolda Jabar Irjen Pol Anton Charliyan

Kapolda Jabar Irjen Pol Anton Charliyan

POJOKBANDUNG.com – Kapolda Jawa Barat (Jabar), Irjen Pol. Anton Charlian mengimbau warga Jawa Barat untuk tidak pergi ke Jakarta pada tanggal 19 April mendatang.

Sebab, tanggal 19 April di Jakarta dilaksanakan Pesta Demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

“Jakarta ini tanggal 19 April ini sedang mengadakan Pilkada, jadi lebih baik warga Jabar tak datang ke Jakarta,” kata Anton disela kunjungan kerja ke Mapolres Tasikmalaya, Senin (17/4/2017).

Tak Boleh Dicegat, Kapolda Jabar Biarkan Angkutan Online Tetap Beroperasi

Aksi 212 Besok, Kapolda Imbau Warga Jabar Tidak ke Jakarta

Anton meminta tokoh agama dan pemerintah daerah juga mengimbau warganya untuk tidak datang ke Pilkada Jakarta.

Namun, ia yakin dan percaya masyarakat Jabar taat hukum dan taat kepada pimpinan. Ia pun mengajak warga Jabar untuk konsentrasi membangun daerah masing-masing.

“Daerah kita juga belum tentu bagus, kalau Anda mau membangun silahkan tunjukan jati diri Anda untuk membangun daerah dengan baik dan maksimal tidak usah mengurus urusan orang lain,” ujarnya.

Sementara itu, Mabes Polri telah menyiagakan personel gabungan dengan jumlah besar untuk mengamankan jalannya Pilgub DKI putaran kedua 19 April nanti.

loading...

Feeds

BPJAMSOSTEK Tasikmalaya Gelar Employee Volunteering

POJOKBANDUNG.com, TASIKMALAYA – BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Employee Volunteering bersih-bersih sampah Bersama Bank Sampah Belebet dalam rangka World …