POJOKBANDUNG.com, LUSAIL- Saat ini, rasanya sulit bagi rider-rider top MotoGP untuk menghibur diri setelah bintang anyar Movistar Yamaha Maverick Vinales lagi-lagi membuktikan kecepatannya di sesi latihan pertama GP Qatar.
Bukan cuma cepat, rider 22 tahun itu bahkan meninggalkan rival terdekatnya juara bertahan Marc Marquez dengan selisih meyakinkan lebih dari setengah detik.
Catatan waktu terbaik Vinales adalah 1 menit 54,316 detik. Raihan itu lebih cepat ketimbang lap tercepatnya saat uji coba pra musim di sirkuit yang sama yakni 1 menit 54,330 detik.
Bahkan sudah lebih cepat 1,1 detik dari waktu terbaik di FP1 (sesi latihan bebas pertama) musim lalu. Juga lebih cepat dari rekor lap resmi MotoGP 1 menit 54,927 detik. Hasil tersebut turut membuktikan jika Vinales benar-benar siap bertarung Senin dinihari nanti.
Vinales mencatatkan waktu terbaiknya menggunakan ban soft baru. Langkah tersebut dilakukannya untuk mendapatkan feeling dan setingan yang pas untuk perebutan pole position di sesi kualifikasi dinihari nanti.
“Kami memperbaiki sisi elektronik dan itu membantuku mencatatkan waktu terbaikku hari ini (kemarin). Feeling-ku sama seperti ketika saat uji coba,” ungkapnya.
Setelah menemukan setingan motor yang pas untuk sesi kualifikasi, Vinales menyatakan akan fokus pada long run dan race pace saat sesi latihan bebas kedua.
“Aku merasa mendapatkan feeling bagus saat menggunakan ban medium (lebih keras dan awet ketimbang soft) tapi memutuskan untuk mengganti ban baru (untuk simulasi kualifikasi),” ucapnya dikutip situs resmi MotoGP.
Dengan hasil itu Vinales menyatakan siap bertarung berebut kemenangan di seri pertama, Senin (24/3/2017) dini hari WIB. Motornya sudah sangat sempurna untuk berduel dengan siapapun.
“Tidak bertarung untuk merebut kemenangan akan sangat mengecewakan. Pada akhirnya, menang atau tidak akan bergantung pada banyak hal, tapi tidak berjuang untuk menang berarti aku tidak memberikan 100 persen kemampuanku,” tandasnya. (cak)