UNBK, 9 Mts di Cimahi Terpaksa Numpang

Ilustrasi UNBK

Ilustrasi UNBK

POJOKBANDUNG.com, CIMAHI – Kementerian Pendidikan menganjurkan pelaksanaan UN untuk tingkat SMP dan MTs dilakukan dengan sistem berbasis komputer, guna meningkatkan efisiensi dan efektifitas, serta mempersempit potensi kecurangan dalam pelaksanaan UN.

BACA JUGA:

Ini Dia Jadwal Lengkap Pelaksanaan UNBK 2017

Kemendikbud Bilang UNBK Tidak Wajib Jika Sekolah Tak Punya Komputer

Namun, dari 16 MTs di Kota Cimahi, tujuh di antaranya dipastikan tidak akan menggelar Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2017 lantaran terkendala fasilitas komputer. Ketujuh sekolah itu pun akan menggelar ujian konvensional.

Sedangkan sembilan MTs lainnya dipastikan menggelar UNBK, tapi tidak akan dilaksanakan secara mandiri, melainkan menumpang alias bergabung di SMA/SMK Kota Cimahi.

“Cimahi itu ada 16 MTs seluruhnya yang siap melaksanakan UNBK baru 9, sisanya masih ujian nasional konvensional,” tutur Staf Seksi Pendidikan Madrasah Departemen Agama Kota Cimahi, Ahmad Sujan.

Ia mengatakan, UNBK tingkat MTs akan dilaksanakan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Cimahi dengan total peserta UNBK mencapai 1.554 siswa.

“Tempat pelaksanaannya sementara akan ikut dulu di MAN 1 Kota Cimahi karena belum bisa secara mandiri,” ucapnya.

Dengan jumlah siswa MTs seluruhnya yang mencapai 1.554 siswa, pihaknya mencanangkan 100 persen kelulusan.

Untuk itu, semua siswa MTs se-Kota Cimahi telah dibekali berbagai macam pelatihan dan pembekalan terkait UNBK.

Mengenai belum siapnya MTs melaksanakan UNBK secara mandiri, karena berkenaan dengan sarana yang masih belum bisa dipenuhi.

Ia berharap, bisa menyesuaikan keinginan pemerintah pusat yang menganjurkan 2018 mendatang semua sekolah baik MTs maupun MA sudah bisa melaksanakan UNBK secara mandiri.

“Jujur saja untuk sekarang belum semua MTs dan MA di Kota Cimahi siap melaksanakan UNBK. Tapi kita berusaha 2018 mendatang semua MTs dan MA di Kota Cimahi siap melaksanakan UNBK,” tuturnya. (gat)

loading...

Feeds

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Konser band kawakan Sheila On 7 sempat direncanakan berlokasi di Kota Bandung pindah ke Kabupaten Bandung. Hal itu menjadi …