PBFC Siapkan Formasi Terbaik untuk Ladeni Persib di Jalak Harupat

Skuad Pusamania Borneo FC (Wahyudin/Jawa Pos)

Skuad Pusamania Borneo FC (Wahyudin/Jawa Pos)

Formasi 4-1-4-1 yang biasa diterapkan Ricky condong mengandalkan serangan balik cepat. Memaksa tim lawan masuk ke area pertahanan, lalu di-pressing ketat untuk mencuri bola. Kemudian, dengan gesit melakukan counter attack dan hanya menempatkan satu striker tunggal di depan.

Strategi tersebut sebenarnya cocok diterapkan saat bertandang di Jalak Harupat. Dari tiga fase grup plus satu perempatfinal, Pesut Etam tidak pernah kalah saat menggunakan 4-1-4-1. Bahkan tidak pernah kebobolan.

“Masih melihat kesiapan pemain seperti apa. Formasi terbaik pasti saya siapkan bertandang ke Bandung,” ucap Ricky.

Menantang Persib, Ricky bisa menurunkan skuad terbaiknya. Seluruh pemain bisa tampil kecuali Michael Orah. Eks Mitra Kukar itu dilarang tampil karena mendapat hukuman akumulasi kartu.

Meski Michael absen, Ricky tak perlu risau. Diego Michiels, Nizar Azhari, Zulvin Zamrun, atau Rahmat Latief bisa diplot sebagai bek kiri jika Pesut Etam memakai empat bek.

Hanya saja, syarat utama bagi Pesut Etam lolos ke final ialah tidak kembali kecolongan seperti di leg pertama. Menurut Ricky, satu gol Persib sangat merugikan dan terjadi karena kelengahan pemain mengawal pergerakan lawan saat sepak pojok.

“Persib punya keunggulan saat servis bola mati. Saya harap semua pemain tidak melakukan pelanggaran di area pertahanan yang rawan berpeluang menjadi gol,” pungkasnya. (*/abi/bby/k9)

loading...

Feeds

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Konser band kawakan Sheila On 7 sempat direncanakan berlokasi di Kota Bandung pindah ke Kabupaten Bandung. Hal itu menjadi …